TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gitaris KotaK Band, Mario Marcella alias Cella mengakui wabah corona alias covid-19 membawa dampak pada kondisi keuangannya.
Hal ini diungkapkannya saat menjawab pertanyaan dari seorang warganet ketika personel KotaK Band siaran langsung di Instagram mereka, @kotakband_.
Sang warganet bertanya, bagaimana personel KotaK mengatur keuangan di saat pandemi corona.
Sebagai informasi, akibat pandemi corona di Indonesia, sejumlah wilayah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
"Gimana control keuangan selama lockdown (maksud PSBB)," kata yang membacakan pertanyaan warganet itu di kolom komentar, Minggu (26/4/2020).
Pertanyaan tersebut langsung dijawab Cella sendiri.
"Enggak ada yang bisa dikontrol, hancur," kata Cella.
Kedua rekan Cella, Tantri Syalindri Ichlasari (vokalis) dan Swasti Sabdastantri (bas) langsung tertawa mendengar jawaban Cella.
Cella mengatakan, situasi ini bisa dimakluminya.
Sebab peristiwa ini tidak hanya menimpanya dan masyarakat Indonesia saja, melainkan juga masyarakat dunia.
"Kita enggak bisa salahin siapa-siapa. Itu memang wabah di seluruh dunia," kata Cella.
"Sekarang saling support. Yang ada lebihnya bisa disumbangin," kata Tantri.
Di sisi lain, Tantri mengimbau kepada masyarakat untuk menaat peratuan pemerintah terkait aturan PSBB.
Tantri berharap pandemi corona segera berakhir dan semua orang bisa beraktivitas normal kembali.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dampak Corona, Cella KotaK: Keuangan Enggak Ada yang Bisa Dikontrol, Hancur",