News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kenang Pernikahannya yang Sederhana, Andien Selalu Menangis

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyanyi Andien Aisyah sedang berada di kawasan Cilandak, Jakarta, Senin (01/04/2019). Andien berharap musik ini bisa mendapatkan posisi yang baik di Indonesia terutama di pendidikan dan sangat berharap banyaknya orang yang mengapresiasi musik sehingga makin banyak juga musik digunakan sebagai media penyampai yang baik di masyarakat. TRIBUNNEWS/MUHAMMAD FADHLULLAH

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Andien Aisyah merayakan ulangtahun pernikahan ke-5 bersama Irfan Wahyudi, suaminya, Senin (27/4/2020).

Andien posting sebuah video perayaan momen pernikahannya melalui laman Instagram pribadi.

Melihat kembali momen pernikahan itu, Andien sampai dibuat menangis.

Andien menyebut pernikahan tersebut dibuat secara sederhana namun dibantu oleh orang-orang terdekatnya.

“Berapa kalipun mengingat hari pernikahan kami, selalu aja nangis. Pernikahan sederhana yang buat kami berdua artinya luar biasa. Pernikahan swadaya yang semuanya hanya dibantu orang-orang tersayang. Thank you, you know who you are,” tulis Andien Aisyah.

Baca: Jelang Kelahiran Anak Kedua, Andien Nantikan Proses Indah Menyusui

“Rasanya masih kerasa sampe hari ini. Hangat, dekat, penuh cinta. Semoga selalu bisa tercermin di dalam keseharian kami berdua, eh berempat deng bentar lagi. Makasih banyak doanya temen-temen semuanya,” tulis Andien lagi.

Diketahui, Andien Aisyah menikah dengan Irfan Wahyudi pada 27 April 2015 lalu.

Kala itu, pernikahan Andien terbilang unik dengan konsep outdoor dan mengusung tema kinfolk wedding.

Kini, Andien dan sang suami telah dikaruniai anak laki-laki bernama Anaku Askara Biru dan tengah menunggu anak keduanya. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Andien Aisyah Selalu Menangis Setiap Kali Ingat Momen Pernikahannya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini