Laporan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ibunda Naufal Samudra, Lenny Ratnasari ungkap kerinduan bisa santap sahur bersama Naufal di bulan ramadhan.
Ia harus menerima kenyataan bahwa saat ini putranya tak bisa berkumpul dengannya karena sedang di tahan di Polres Metro Jakarta Barat karena kasus narkotika.
Ia merasakan suasana ramadhan yang sangat berbeda karena putranya itu tak ada di sisinya untuk menjalankan ibadah puasa ramadhan bersama.
Terdengar suara Lenny yang bergetar ketika mengungkapkan kerinduannya itu. Tak banyak bicara ia hanya mengungkapkan rindu santap sahur dengan putranya itu.
"Ya pastinya (beda) pas lagi sahur. Apa ya (sekarang) nggak ada Naufal," ujar Lenny Ratnasari dengan suara yang bergetar saat dihubungi Tribunnews.com, Rabu (29/4/2020).
Ketidak hadiran Naufal di momen ramadhan tahun ini merupakan sebuah kehilangan Lenny Ratnasari. Kesedihannya semakin terasa karena putranya itu saat ini harus berurusan dengan hukum.
"Ya kehilangan aja yaa. Sedih aja," kata Lenny.
Lenny pun mengaku dirinya sudah sempat membesuk putranya saat memasuki bulan ramadhan. Ia juga mengatalan di tahanan Naufal tetap menjalankan ibadah puasa ramadhan.
Baca: Kini Arkana Berusia Setahun, Nikita Mirzani Melow Ingat Kisah Pedihnya Saat Hamil Anak Ketiganya
Baca: Terjerat Narkoba, Kini Naufal Samudra Lalui Ramadan Dalam Tahanan, Sang Bunda Sempat Menengoknya