Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keluarga mendiang Henky Solaiman akan mewujudkan keinginan aktor senior tersebut untuk dikremasi lalu abunya dilarung ke laut.
Anak Henky Solaiman, aktor Verdi Solaiman (45) mengatakan jenazah ayahnya akan dikremasi Minggu (17/5/2020).
Henky Solaiman meninggal dunia pada usia 78 tahun lantaran sakit.
Dia meninggal di kediamannya di kawasan Kedoya Selatan, Jakarta Barat, Jumat (15/5/2020) pukul 16.40 WIB.
Saat ini jenazah disemayamkan di Rumah Duka RS Husada, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
"Papa dari dulu saat saya masih SMA, papa sudah sering ngomong kalau sudah tiba waktunya, papa penginnya dikremasi dan abunya dibuang ke laut," kata Verdi Solaiman ketika ditemui di rumah duka RS Husada, Sabtu (16/5/2020) sore.
"Karena sudah lama bicaranya, maka kami akan wujudkan keingininan papa," tambahnya.
Verdi menambahkan, ia mulanya bingung kenapa sang ayah sudah membicarakan soal proses kematian kepadanya saat masih SMA.
Verdi menduga kalau Henky tak suka jenazahnya dikubur didalam tanah karena tidak bebas.
"Dia (Henky) lebih suka bebas di laut lepas. Beliau orangnya tidak betah diam. Mungkin kalau di laut dia lebih bisa ke mana-mana," ucapnya.
Verdy menegaskan, keluarga nantinya akan melakukan proses kremasi terlebih dahulu, namun tidak tahu kapan akan melarungkan abunya.
Saat ini, kata Verdi, keluarga masih menunggu kepulangan anak Henky dari Swedia.
"Sempat diskusi dan memintanya pulang ke Indonesia. Tapi, karena kondisi seperti ini tidak mungkin. Jadi kami memutuskan untuk menunda melarungkan abu jenazah papah menunggu kepulangan adik dari Swedia," jelasnya.
Verdi Solaiman mengaku belum tahu lokasi yang dipilih untuk melarungkan abu jenazah Henky Solaiman setelah dikremasi nantinya.
"Belum tau dimana ya, kondisi begini juga bingung. Paling kayaknya di sebuah laut rekreasi ya tapi nunggu kepulangan anaknya dari Swedia ke Indonesia," ujar Verdi Solaiman.
WARTA KOTA, SAWAH BESAR - Industri seni peran berduka telah kehilangan aktor terbaiknya, yakni (78).
Setelah dari rumah, jenazah Henky Solaiman dibawa ke untuk disemayamkan.
(Arie Puji Waluyo/ARI).