TRIBUNNEWS.COM - Komedian Billy Syahputra blak-blakan cerita pernah kena omel Nikita Mirzani karena Barbie Kumalasari.
Saking marahnya Nikita atau karip disapa Nyai, Billy Syahputra sampai diancam mengembalikan ponsel yang telah diberikan.
Hal itu diungkapkannya kepada Ruben Onsu yang diunggah YouTube MOP Channel, Sabtu (30/5/2020).
Mulanya Ruben Onsu bertanya soal hubungan Nikita Mirzani dan Billy Syahputra yang terlihat sangat dekat.
Billy Syahputra mengaku telah menganggap Nikita Mirzani atau sering ia sapa mamih sebagai kakaknya.
Keduanya sering membantu satu sama lain hingga kerap terlihat berkolaborani bersama dalam YouTube.
Adik almarhum Olga Syahputra ini bahkan mengaku sering diberi uang oleh Nikita Mirzani.
"Memang Billy sering dikasih uang sama dia," cerita Billy dikutip TribunJakarta.com, Sabtu (30/5/2020).
• Digerebek saat Ajak 2 Selingkuhannya Mampir ke Rumah, Wanita 48 Tahun Ngaku Nyesal & Ingin Bertaubat
Billy telah mengenal sosok Nikita Mirzani sejak almarhum Olga Syahputra masih hidup.
Dulu Nikita Mirzani meminta pekerjaan kepada almarhum hingga kini sukses di dunia intertaiment.