TRIBUNNEWS.COM - Pada Sabtu (30/5/2020), demonstrasi diadakan di hampir setiap kota besar di seluruh Amerika untuk menentang kematian George Floyd.
Dikutip Tribunnewswiki.com dari Vulture pada Senin (1/6/2020), dengan adanya demonstrasi besar-besaran ini, Garda Nasional pun diaktifkan di setidaknya 15 wilayah.
Baca: Di Tengah Demontrasi Bela Floyd, Penjarahan Merajalela di Pusat Kota Washington
Baca: Michael Jordan Dukung Protes Anti-Rasisme, Buntut Kematian George Floyd oleh Polisi Minneapolis
Sementara beberapa demo berakhir dengan kekerasan yang menyebabkan penjarahan dan penangkapan dengan jumlah yang besar.
Demonstrasi yang lain berjalan dengan damai, dengan beberapa selebriti yang turut turun ke jalan untuk berbaris bersama pengunjuk rasa lainnya sebagai bentuk solidaritas dengan yang lain untuk menuntut keadilan lebih lanjut atas kematian Floyd.