TRIBUNNEWS.COM - Selebriti Ashanty memberikan tanggapan perihal perseteruan di media sosial antara Aurel dan Azriel Hermansyah dengan ibu kandung mereka Krisdayanti yang juga melilbatkan Raul Lemos.
Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH Infotainment, Senin (8/6/2020).
Kala itu, Ashanty ditemui di toko kue milik keluarganya yang berlokasi di Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Baca: Rian DMasiv Ungkap Cara Aurel Hermansyah Kurangi Stres saat Terpuruk, Selain Datangi Psikolog
Ketika ditanya soal perseteruan itu, Ashanty enggan untuk menjawab pertanyaan dari awak media.
Istri dari Anang Hermansyah ini nampak tak ingin ikut campur di urusan mereka.
Sesekali ia menggelengkan kepalanya ketika menjawab pertanyaan media soal Aurel dan Azriel.
Meski demikian, Ashanty tetap memilih untuk menjawab singkat dengan beberapa kata.
Ia berharap agar permasalahan antara Aurel dan Azriel dengan Krisdayanti serta Raul Lemos tidak menjadi lebih rumit.
Sehingga Ashanty meminta untuk membiarkan kedua belah pihak agar bisa lebih tenang terlebih dahulu.
Baca: Azriel Tak Sanggup Hadapi Sikap Raul Lemos, Ancam Sebar Rekaman saat Suami Krisdayanti Memakinya
"Aduh, jangan bikin tambah inilah, biar semua adem dulu," ungkap Ashanty.
Ketika ditanya soal perasaannya melihat unggahan Azriel di media sosial, Ashanty juga tak ingin menjawab.
Ia lebih memilih untuk menghindar dan kembali masuk ke toko kuenya.
Krisdayanti Unggah Percakapannya dengan Aurel Hermansyah, Azriel Kecewa
Melalui akun Instagram, @krisdayantilemos, Krisdayanti mengunggah beberapa tangkapan layar dari percakapan dirinya dengan Aurel.
Melihat unggahan tersebut, Azriel sangat menyayangkan sikap Krisdayanti.
Sikap itu dinilai Azriel justru seperti anak-anak.
Selama hidup terpisah, Azriel menjelaskan selalu berusaha agar bisa terhubung dengan Krisdayanti.
Namun usaha tersebut tidak pernah terjadi karena Raul Lemos tidak memberikan izin.
Pernah juga disebutkan, Ashanty yang ia panggil Bunda mengajak dua keluarga untuk berlebaran bersama.
Akan tetapi Krisdayanti dan keluarga juga tidak bisa memenuhi undangan dari Ashanty itu.
Azriel merasa Raul Lemos sangat membenci dirinya dan juga Aurel.
Sehingga Krisdayanti terus membela Raul Lemos yang kini merasa disudutkan oleh beberapa pihak.
Menurut Azriel, seharusnya Raul Lemos dapat menjadi penengah antara dirinya dengan Krisdayanti.
Baca: Balas Unggahan Krisdayanti, Azriel Hermansyah: Apa Salah Kalau Kita Minta Diperhatiin?
Baca: Lelah Disebut Anak Durhaka, Azriel Hermansyah Minta Raul Lemos Berhenti Jelekkan Dirinya dan Aurel
Meski demikian, Azriel mengaku malu untuk mengungkapkan permasalahan seperti ini ke publik.
Namun Azriel yang juga manusia pasti memiliki batas kesabaran.
Ia sudah tak tahan karena Raul Lemos beberapa kali sempat didapati menyindir Azriel dan Aurel.
Sehingga Azriel sengaja untuk menulis seperti sang mimi agar semua orang tahu yang sebenarnya terjadi.
"Apa harus selalu kita yg berusaha mi? Kita selalu ajak jalan ngga boleh?
Terakhir bunda ajak lebaran bareng 2 keluarga tanpa shooting mimi juga ngga bisa..
Kenapa om yg benci banget sm kita? Sampe mimi harus ikutan nulis di feed chat begitu kayak anak2.
Bukan nya om harusnya nengahin bukan manasin kita ya? Jiel malu tulis2 gini mii. Tapi karena om duluan tulis2 sindir. Kesbaran jiel juga ada batas nya.
Biar kita semua malu sekalian. Biar semua orang tau yg sebenar nya," tulis Azriel.
Baca: Krisdayanti Unggah Percakapan dengan Aurel untuk Bela Raul Lemos, Azriel: Apa Perlu Diposting Mi?
Baca: Konflik Krisdayanti, Azriel dan Aurel Dapat Perhatian MKD DPR RI, Diingatkan Tak Umbar ke Publik
Sebagai seorang anak, Azriel mempertanyakan kesalahan mereka terhadap Krisdayanti.
Azriel juga bertanya apakah salah apabila ia dan Aurel meminta perhatian sedikit dari Krisdayanti sebagai seorang ibu.
Karena setelah berpisah, Krisdayanti menikah lagi dengan Raul Lemos dan juga dikaruniai dua anak yakni Amora dan Kellen.
Dalam unggahan itu, Azriel mengungkapkan sangat sayang dengan Krisdayanti.
Sehingga ia selalu memilih untuk menghargai setiap keputusan dari sang mimi.
Seperti dengan selalu hormat kepada Raul Lemos dan mencium tangannya setiap bertemu.
Atau bahkan lebih memilih untuk memendam rasa sakitnya sejak dulu.
"Mimi, apa salah kita mii? Apa salaah kalo sekali2 kita minta diperhatiin.
Dari dulu awal kenal om apa pernah kita ngelawan? Apa pernah kita ngga cium tangan? Apa pernah kita keluarin sakit kita dulu? Nggak pernah mii.
Karena kita sayang sama mimi kita tahan semua untuk hargain mimi," tulis Azriel.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)