TRIBUNNEWS.COM - Dua tahun berlalu, Ivan Gunawan akhirnya mengurai alasannya berpisah dari sang kekasih, Faye Malisorn.
Wanita asal Thailand yang ia panggil Melati diakui Ivan Gunawan memang sempat jadi calon istri idamannya.
Tak main-main, Ivan Gunawan bahkan sempat punya angan-angan ingin menjadikan Faye Malisorn istri.
Curhatan yang dilayangkan Ivan Gunawan soal kisah asmaranya itu lantas direspon oleh Ayu Ting Ting dan Ruben Onsu.
Diwartakan di tahun 2018, desainer sekaligus presenter kondang, Ivan Gunawan sempat punya gandengan baru.
Gadis cantik yang dekat dengan Ivan Gunawan itu rupanya bukan berasal dari Indonesia.
Wanita cantik tersebut diketahui bernama Faye Malisorn.
Faye sendiri merupakan Miss Grand Thailand 2016, dan juga runner up dua Miss Grand International 2016. (KN)