"Kalau sakitnya kurang tahu, memang sudah lama sakit," jelas Nani dikutip dari Kompas.com.
Berikut profil dari komedian Omaswati, yang dirangkum oleh Tribunnews.com:
Asli Betawi
Sebagai pemain tradisional Betawi Lenong, Omaswati merupakan orang asli Betawi.
Hal tersebut disampaikan dalam acara Nih Kita Kepo yang videonya diunggah di kanal YouTube Trans TV Official, 16 Januari 2020 lalu.
Kedua orangtua Omaswati berasal dari daerah di sekitar Jakarta.
Omaswati menyebutkan, sang ibu berasal dari daerah Sumur Bandung, Pedurenan.
Sementara sang ayah merupakan orang Cisalak, Jakarta Timur.
Sehingga antara orangtua dan anak-anaknya tidak terlalu jauh karena saling berdekatan.
"Mak gue asli Sumur Bandung, bapak gue orang Cisalak gitu, jadi ngumpul dah di sini nggak jauh," ungkap Omaswati.
Berstatus sebagai Janda
Masih dalam acara Nih Kita Kepo, Omaswati diketahui telah menjanda.
Sebelumnya, ia sempat menikah dan membangun rumah tangga bersama mantan suami Madi Pribadi.
"Sesama janda nggak boleh gitu," ucap Omaswati pada Nikita Mirzani.
Baca: Komedian Omas Meninggal, Mastur: Sakitnya Sudah Lama
Baca: Omas Meninggal, Narji Cagur: Selamat Jalan Mpok, Mohon Maaf Saya Banyak Salah