News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perankan Raisa di 'Ranah 3 Warna', Amanda Rawles Jadi Jurnalis dan Dipaksa Pintar Menari

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktris Amanda Rawles berpose usai konferensi pers menjelang syuting film Merindu Cahaya De Amstel di Jakarta, Sabtu (15/2/2020). Film Merindu Cahaya De Amstel merupakan adaptasi cerita dengan judul serupa karya Arumi E. Para pemain dan kru pun akan berangkat ke Belanda tuk menjalani syuting pada 18 Februari mendatang. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bintang film Amanda Rawles (19) sudah tidak sabar menantikan film terbaru berjudul 'Ranah 3 Warna' ditayangkan di bioskop.

Amanda Rawles berperan sebagai Raisa di film 'Ranah 3 Warna'. Raisa adalah perempuan yang selalu ada untuk Alif yang diperankan Arbani Yasiz.

Selama bermain di film garapan sutradara Guntur Soeharjanto bersama rumah produksi MNC Pictures tersebut, Amanda Rawles mengaku kesulitan mendalami peran Raisa.

"Raisa ini banyak tantangannya. Aku harus menari, lafal berbahasa Prancis, dan menjadi jurnalis," kata Amanda Rawles saat jumpa pers film 'Ranah 3 Warna' di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (30/7/2020).

Hal tersulit adalah ketika Amanda Rawles menjadi penari serta belajar berbahasa Prancis.

"Basicku bukan penari. Ada worksop selama sebulan dan itu susah banget," ucap dara manis kelahiran Jakarta, 25 Agustus 2000, itu.

Aktris Amanda Rawles berpose usai konferensi pers menjelang syuting film Merindu Cahaya De Amstel di Jakarta, Sabtu (15/2/2020). Film Merindu Cahaya De Amstel merupakan adaptasi cerita dengan judul serupa karya Arumi E. Para pemain dan kru pun akan berangkat ke Belanda tuk menjalani syuting pada 18 Februari mendatang. TRIBUNNEWS/HERUDIN (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Begitu pula saat belajar bahasa Prancis yang juga tidak mudah. "Belajarnya cukup lama," ujar dara yang bernama lengkap Amanda Carol Rawles itu.

Hal yang mudah dilakukan adalah mendalami peran sebagai jurnalis.

Baca: Bintangi Film Ranah 3 Warna, Amanda Rawles Pertama Kali Pakai Jilbab di Layar Lebar

Amanda Rawles tidak kesulitan karena sebelum pandemi Covid-19 sering bertemu wartawan. "Aku ingat saat jurnalis bekerja. Aku pelajari gerak-gerik dan gesture," katanya.

Baca: Amanda Rawles Kurang Percaya Diri dengan Warna Rambut Blonde

Syuting film 'Ranah 3 Warna' sudah selesai sejak setahun lalu dan tinggal menunggu pemutarannya di bioskop.

Cerita film 'Ranah 3 Warna' diadaptasi dari novel laris karya Ahmad Fuadi berjudul sama.

Film tersebut menceritakan semangat juang dan tak mudah putus asa Alif untuk menimba ilmu dari tanah Minang hingga mancanegara.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Menjadi Lawan Main Arbani Yasiz di Film 'Ranah 3 Warna', Amanda Rawles Kesulitan Perankan Raisa

Penulis: Arie Puji Waluyo

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini