Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Lyodra Ginting (17) terus menjaga eksistensinya setelah menjuarai ajang pencarian bakat Indonesian Idol 2020.
Lyodra Ginting terus meluncurkan single-single terbarunya guna mempertahankan eksistensinya di industri musik, serta mengasah bakat musik yang ia miliki.
Saat ini, Lyodra Ginting baru saja meluncurkan single ketiganya bertajuk 'Tentang Kamu' yang rillis awal Agustus 2020 lalu.
"Aku terus ada project baru. Sekarang rillis single ketiga, selanjutnya ada single keempat dan sinfle lainnya. Karena setelah itu akan ada project album sih," kata Lyodra Ginting ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (1/9/2020).
Baca: Juara Ke 2 Indonesian Idol Disebut Lebih Top, Lyodra Ginting Anggap Tak Bersaing dengan Tiara Andini
Baca: Titi DJ Menangis Saat Mendengar Lagu Bahasa Kalbu Versi Raisa
Dara manis kelahiran Medan, 21 Juni 2003 itu mengatakan dalam persiapan albumnya, ia akan memberikan banyak kejutan dengan menyanyikan singlenya berduet dengan penyanyi lain.
"Ada duet nanti tungguin aja. Aku belum bisa bocorin," ucapnya.
Hanya saja pelantun 'Gemintang Hatiku' itu menginginkan bisa berduet dengan penyanyi dan musisi terbaik Indonesia dalam single-single berikutnya.
"Aku pengen duet dengan Firgo, kak Raisa, dan Dipha Barus juga aku pengin. Ya semoga aja kedepannya bisa terjadi, amin," ungkapnya.
"Cuma untuk kedepan belum tau. Tungguin aja," tambahnya.
Bicara album, wanita bernama lengkap Lyodra Margaretha Ginting itu mengakui ingin sekali meluncurkam album fisik dan juga digital yang mengikuti zaman.
Sebab baginya, punya album fisik menjadi kebanggaan tersendiri dalam hidupnya.
"Karena sekarang menurut aku sudah jarang banget orang ngeluarin lagu tapi dalam bentuk fisik gitu kan. Tapi maksudnya dulu itu penting banget dan harus, karena orang-orang dengarnya dari situ," jelasnya.
Lyodra Ginting berharap manajemen dan label musiknya bisa mewujudkan keinginan berduet dengan Raisa sampai Dipha Barus, serta membuat album fisik.
"Tapi kalau aku sih gunain aja semua segala sesuatu media sosial atau apa, selagi itu masih bisa berinteraksi sama orang-orang, masih bisa juga memperdengarkan karya-karya aku. Jadi enggak ada yang salah sih," ujar Lyodra Ginting.