News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Rachel Maryam Usai Disebut Koma, Sang Bayi Disorot, Tubuhnya Ada Lapisan Putih, Normalkah?

Penulis: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Politisi Rachel Maryam saat akan menyumbangkan suaranya pada Pilgub putaran kedua di TPS 18 Komplek DPR, Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (19/4/2017). Dalam kesempatan kali ini Rache, Maryam menggunakan suaranya untuk memilih calon Gubernur yang sesuai dengan hati nuraninya yaitu Anies-Sandi. Tribunnews/Jeprima

TRIBUNNEWS.COM- Politisi dan artis Rachel Maryam yang sempat dikabarkan koma usai menjalani operasi caesar kini kondisinya membaik. Ia bisa mmeandangi bayinya.

Namun, perhatian publik kini beralih pada sang bayi. Anak kedua Rachel Maryam yang terlihat penuh bercak putih jadi sorotan. Ada ada? Normal kah kondisi ini?

Berawal dari unggahan artis sekaligus politisi Gerindra Mulan Jameela, terlihat pemain sinetron Janji Joni dan Arisan itu melihat bayinya yang baru lahir penuh haru.

Bahkan, sepintas ia seperti menitikkan air mata.

Terlihat ia menggunakan masker dan penutup kepala.

Baca: Alami Pendarahan Usai Melahirkan, Kondisi Terkini Rachel Maryam Diungkap Mulan Jameela : Mohon Doa

Baca: Rachel Maryam Telah Melahirkan Seorang Putra, Ini Nama Panggilannya

Sedangkan bayinya masih menggunakan selimut dan penutup kepala bayi.

Hanya saja, warganet banyak yang menanyakan muka bayi Rachel Maryam yang dipenuhi bercak, noda, dan lapisan putih.

Lapisan putih itu terlihat memenuhi seluruh muka sang bayi.

Adakah gangguan kesehatan yang dialami oleh bayi Rachel Maryam?

rachel maryam (instagram)

Lapisan Putih Bernama Verniz Caseosa
Ya, itulah nama lapisan lemak putih yang menyelimuti kulit wajah, bahkan mungkin tubuh bayi mungil itu.

Apakah gangguan bernama vernix caseosa itu? Ternyata itu bukan gangguan atau penyakit, tetapi keadaan normal yang dialami bayi.

Bahkan, gumpalan lemak itu bermanfaat bagi bayi itu sendiri.

Seorang warganet bernama ikke_allycia sudah sedikit menjelaskan di akun unggahan Mulan Jameela.
Ia mengungkapkan.

Yang bertanya ada apa dipermukaan kulit bayinya.

FYI ; Itu yang dinamakan Vernix caseosa adalah substansi lemak dan protein yang berguna untuk melindungi kulit bayi selama dalam kandungan dan mempermudah jalan lahir.

Untuk beberapa kelahiran, Vernix caseosa ini bisa luruh dengan sendirinya tapi ada pula yang menempel pada kulit bayi saat bayi lahir.

Tapi itu normal, kulit bayi akan bersih ketika dimandikan atau terkelupas dengan sendirinya sekitar 2 sampai 7 hari.

Nah, seperti dikutip GridHITS.id dari tabloid nakita, bayi normal kadang diselimuti lapisan lemak berwarna putih.

Lemak itu seperti gumpalan bedak yang menempel pada tubuh bayi.

Tak jarang ibu bayi heran bahkan panik kalau lemak ini tak menghilang dari tubuh mungil buah hatinya.

Seperti yang diungkapkan Lia Astiana.

Ia menanyakan, lemak berwarna putih yang menempel di seluruh tubuh dan kepala bayinya terlihat sangat jelas.

Menurut dr. Purnawan Senoajdi, SpOG, DTMH, lemak bayi ini dalam bahasa medis dinamakan vernix caseosa, yaitu lapisan lemak yang berguna untuk melindungi suhu tubuh bayi begitu pertama kali lahir, sehingga tidak terjadi hipotermia.

Purnawan seperti dikutip dari Tabloid Nakita memastikan vernix caseosa adalah normal.

Justru lemak bayi ini tidak boleh langsung dibersihkan.

Bayi baru lahir sebaiknya tidak segera dimandikan.

"Jika vernix caseosa dibersihkan sedangkan bayi belum mulai beradaptasi, maka suhu tubuh bayi akan tiba-tiba turun dan terjadi hipotermia. Biarkan selama 2 jam pertama," saran Purnawan.

Lantas, bagaimana dengan saran meminum air kelapa selama hamil apakah bisa mengurangi lemak pada bayi?

Purnawan menegaskan vernix caseosa tidak ada hubungannya dengan minum air kelapa ataupun tidak.

Edwin Aprihandono saat cium kening sang istri, Rachel Maryam. (Instagram @rachelmaryams)

Rachel Maryam Lewati Masa Kritis
Aktris Rachel Maryam berhasil melewati masa kritis dan sudah bisa bertemu bayinya. Kini ia masuk masa pemulihan.

Demikian dikatakan Edwin Aprihandono, sang suami, melalui pesan WhatsApp dari adik Rachel Maryam, Tamara Aisyah, Selasa (6/10/2020).

"Alhamdulillah hari ini Rachel sudah lewat masa kritis dan masuk masa pemulihan," kata Edwin Aprihandono.

Baca: Surya Saputra Ungkap Kondisi Terkini Rachel Maryam Setelah Alami Pendarahan Pasca Melahirkan

"Rachel sudah dirawat dikamar biasa dan tidak perlu dirawat di ICU lagi. Rachel juga sudah bertemu dengan bayinya dan sangat bahagia," kata Edwin lagi.
Sebelumnya, Edwin mengatakan, Rachel Maryam sempat mengalami pendarahan setelah melakukan operasi caesar saat melahirkan anak keduanya.

"Pascaoperasi caesar Rachel mengalami komplikasi yang menyebabkan pendarahan dalam hebat," ucapnya. Hal ini membuat dokter harus segera melakukan operasi kembali untuk menghentikan penyebab pendarahan.

Hingga akhirnya, pihak keluarga memutuskan agar dilakukan pengangkatan rahim.

Pasalnya, pendarahan tersebut menyebabkan Rachel kehilangan banyak darah.

Edwin Aprihandono kemudian menjelaskan bahwa Rachel harus dibuat tidak sadar dan bukan mengalami koma.

"Untuk kenyamanan pasien, maka dokter memutuskan agar Rachel 'ditidurkan' atau dibuat 'tidak sadar' selama 2 hari dari total 4 hari Rachel dirawat di ICU. (Jadi berita bahwa Rachel 'koma' sebenarnya kurang tepat, lebih tepatnya 'ditidurkan')," kata Edwin.

Diberitakan sebelumnya, Rachel Maryam melahirkan anak keduanya pada Jumat, 2 Oktober 2020 di RS Bunda Menteng, Jakarta Pusat.

Bayi yang diberi nama Muhammad Eijaz Mata Air itu lahir dengan berat badan 3,78 kilogram dan tinggi 50 cm.

Artikel ini diolah dari Kompas.com dengan judul Rachel Maryam Sudah Lewati Masa Kritis dan Bertemu Bayinya
dan DI GridHITS.id dengan judul Dilihat Sang Ibu Sampai Menangis, Kondisi Bayi Rachel Maryam yang Penuh Noda dan Lapisan Putih Jadi Sorotan Hingga Ahli Berikan Penjelasan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini