Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Nama DJ Dinar Candy (27) dibawa-bawa dalam poster unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja.
Hal itu diketahui dari postingan foto netizen yang viral di media sosial.
"Bapak Sahkan Saja Saya dengan Dinar Candy Jangan RUU-nya," demikian bunyi kalimat dalam poster tersebut.
Dinar Candy sama sekali tak masalah namanya dibawa-bawa dalam unjuk rasa UU Cipta Kerja.
Bahkan, Dinar sebenarnya ingin sekali bertemu para mahasiswa yang melakikan demo penolakan UU Cipta Kerja, terlebih yang menuliskan namanya.
Baca: Nekat Beli Celana Dalam Bekas Pakai Dinar Candy, Youtuber ini Ungkap Tak Sengaja : Awalnya Panas
Baca: Bobby Tria Sanjaya Bangga dan Puas Bisa Beli Celana Dalam Dinar Candy: Kalau Disorot Sinar UV
"Kemarin tuh aku ada niat buat ketemuin yang demo buat kasih dukungan," kata Dinar Candy kepada Warta Kota, ketika dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (9/10/2020).
Dinar Candy mengatakan ingin bertemu pengunjuk rasa setelah syuting di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Tapi, sepanjang perjalanan, ia tidak bertemu mereka.
"Padahal udah beli minuman buat mereka. Ya kasih support buat merekalah," ucapnya.
Wanita bernama asli Dinar Miswari itu ingin sekali bertemu dengan pengunjuk rasa karena penasaran dan ingin merasakan perjuangan mereka, untuk menyampaikan aspirasinya.
"Tapi kayaknya udah enggak ada demo lagi ya? Ya enggak jadilah kalau enggak ada demo," ungkapnya.
Dinar Candy menyayangkan aksi demonstrasi yang diwarnai kericuhan dengan membakar fasilitas umum di Jakarta, dan juga beberapa wilayah Indonesia lainnya.
Sebab, menurut DJ berbadan seksi itu, aksi unjuk rasa atau demonstrasi tidak seharusnya melakukan pengerusakan saat demo UU Cipta Kerja.
Karena pada dasarnya, aksi unjuk rasa menurut Dinar Candy, hanya menyuarakan pendapatnya saja terhadap suatu hal tanpa anarkis.
"Ya aku berharap nantinya kalau ada demo lagi jangan anarkislah. Jangan merusak fasilitas umum juga," ujar Dinar Candy.