TRIBUNNEWS.COM - Kabar bahagia datang dari presenter kenamaan, Choky Sitohang.
Pria berusia 38 ini baru saja dikaruniai anak ketiga.
Melalui Instagram, Choky mengabarkan kabar bahagia itu.
Sang istri melahirkan melalui operasi caesar pada Selasa kemarin (20/10/2020).
Istri Choky, Melissa Aryani melahirkan pada 7.34 pagi.
Baca juga: Nurdin Tak Tahan Nita Thalia Posting Seksi di Medsos, Intip Foto-foto Kilas Balik Nita dan Suaminya
Baca juga: Selamat! Bojes AFI Ternyata Telah Menikah dengan Sang Kekasih, Intip Foto-foto Pernikahannya
Baca juga: Ayu Ting Ting Unggah Foto Pakai Kebaya: Digosipkan Akan Segera Menikah, Ternyata Rilis Lagu Baru?
Jenis kelamin anak ketiga mereka adalah perempuan, itu berarti pasangan ini kini memiliki 3 anak perempuan.
"Terpujilah Engkau, Tuhan,
atas kasih karuniaMu di hari ke-294 di tahun 2020 ini.
Pada hari ini, Selasa, 20 Oktober (20/10/2020) jam 07.34 WIB,
tanganMu yang kuat telah mengantar anak ketiga kami lahir ke dunia....