Ningning adalah seorang NCTzen, karena dia pernah tampil di acara yang sama dengan Chenle NCT, Let's Sing Kids versi China.
Selain rekan satu labelnya, Ningning juga dikenal sebagai penggemar Jennie BLACKPINK dan lagu "As If It’s Your Last" adalah favoritnya.
Menyanyi ternyata bukanlah satu-satunya bakatnya.
Mata pelajaran sekolah favoritnya adalah seni, dan sebelum menjadi trainee K-Pop, Ningning bercita-cita menjadi seorang pelukis.
Beberapa hal favoritnya yang lain termasuk boneka, warna merah dan kuning, semangka dan stroberi, Coca Cola, jus jeruk, Mulan, film horor, dan anjing.
Dilihat dari konferensi pers SM Entertainment baru-baru ini, aespa saat ini dikabarkan memiliki empat anggota.
Nantikan informasi lebih lanjut tentang calon anggota terakhir aespa besok!
aespa dan Vocaloid, Girl Group Baru SM Entertainment Akan Gabungkan Member Nyata dan Avatar
Lee Soo Man, pendiri dari SM Entertainment mengumumkan aespa akan memiliki gabungan anggota dunia nyata dan anggota avatar atau digital.
Sehingga aespa akan menjadi grup manusia X vocaloid pertama dalam sejarah K-Pop.
Dilansir Koreaboo, SM Entertainment dan Lee Soo Man diundang untuk berbicara di WCIF (World Cultural Industry Forum) 2020.
Di sana, Lee Soo Man mengungkapkan rencana terbaru SM Entertainment untuk aespa Universe, yang akan menggabungkan anggota kehidupan nyata seperti Winter dan Karina, dengan dunia digital.
Baca juga: Bocoran Profil Karina, Member Kedua aespa yang Diperkenalkan SM Entertainment
Baca juga: Rumor Seputar Winter, Member aespa Pertama yang Diperkenalkan SM Entertainment