Sang asisten menerangkan mereka memang belum ada persiapan lantaran kelahiran yang lebih cepat.
"Ternyata melahirkan Sabtu sore."
"Mereka belum menyiapkan nama," jelas Bohay.
Ini yang Dirasakan Zaskia Gotik sebelum Melahirkan
Lanjut, Bohay menerangkan kondisi pemilik Goyang Itik itu sebelum menjalani proses melahirkan di rumah sakit.
Ia menuturkan pada Sabtu pagi, Zaskia Gotik merasakan mulas dan kontraksi.
Keluarga pun memutuskan untuk membawa istri Sirajuddin Mahmud ke rumah sakit.
Baca juga: Soal Video Syur Mirip Gisel, Pakar Telematika Beri Analisis: Gaya Rambut Sedikit Sama
Baca juga: Gatot Brajamusti akan Dimakamkan di Sukabumi Hari Ini, Sahabat Ungkap Alasannya
"Tadi pagi mendadak mules, terus kontraksi," ungkap Bohay dilansir Wartakota.
Mulanya, Zaskia Gotik berencana untuk memeriksakan kandungannya ke dokter.
Akan tetapi, dokter memberikan saran untuk menjalani perawatan.
Hingga akhirnya Zaskia Gotik melahirkan anak pertamanya di sore hari.
Lahir Prematur, Anak Zaskia Gotik Masuk Inkubator
Masih dilansir Wartakota, Bohay menuturkan anak pertama Zaskia Gotik sempat masuk ke inkubator.
Hal tersebut lantaran bayi berjenis kelamin perempuan ini lahir secara prematur.