News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ari Lasso Sempat Emosi Saat Press Conference Indonesian Idol, Ini Penyebabnya

Editor: FX Ismanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Juri Indonesian Idol Ari Lasso dalam Press Conference Indonesian Idol XI, sempat Emosi menjawab pertanyaan wartawan terkait bahwa 3 besar Indonesian Idol sebelumnya kurang maksimal di explore dan sekedar gimmick di layar kaca yang digelar, Kamis (12/11/2020) di Studio 10, MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menandai kembali hadirnya Indonesian Idol 2020, Press Conference Indonesian Idol yang digelar pada Kamis (12/11/2020) di Studio 10, MNC Studios, Jakarta yang disiarkan langsung lewat platform digital Youtube, Facebook serta RCTI+. Dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, RCTI memberikan kesempatan kepada rekan-rekan media hadir ke studio untuk meliput jalannya acara.

Ada yang menarik dalam Press Conference tersebut, wartawan yang bertanya diajak merasakan “ambiance” sebagai kontestan Indonesian Idol. Selain diajak bernyanyi para wartawan juga bisa bertanya apa saja kepada seluruh nara sumber termasuk para juri.

Konperensi Pers Indonesian Idol Special Season 2020. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Situasi sempat “memanas” saat wartawan menganggap bahwa 3 besar Indonesian Idol sebelumnya kurang maksimal di explore dan sekedar gimmick di layar kaca. Ari Lasso sontak memberikan jawaban kepada rekan media “Hati saya terluka, karena melahirkan satu bintang aja susah, bikin satu lagu dengan views serta listener streaming 1 juta aja itu susah. Saya sangat tersinggung jika dibilang mereka bertiga sekedar gimmick, mereka penyanyi yang hebat, komersil. Mungkin tidak bisa merajai panggung saat ini, karena memang saat ini tidak ada panggung, ” jawab Ari Lasso dengan nada emosi.

Meski demikian situasi kemudian mencair, semua yang hadir sepakat untuk sama-sama mendukung perkembangan industri musik tanah air, dan menantikan lahirnya Idola Indonesia yang baru dari Indonesian Idol Special Season.

Konperensi Pers Indonesian Idol Special Season 2020. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Hal menarik lainnya dalam Press Conference tersebut saat salah satu wartawan yang ditantang menyanyi malah meminta Maia Estianty untuk memilihkan lagu dari Ahmad Dhani untuk dinyanyikan. “Aku mau pilih lagu Ahmad Dhani aja, lagunya terserah Bunda Maia aja, mungkin bunda kangen di era 2000-an,” ujarnya. Statement itu lantas membuat para juri tertawa.

Juri Indonesian Idol Special Season 2020 kali ini adalah Ari Lasso, Anang Hermansyah, Maia Estianty. Rossa, dan Judika dan sebagai host Boy William.

Saksikan Indonesian Idol yang akan mulai tayang di layar kaca RCTI mulai 16 November 2020, setiap Senin dan Selasa pukul 21.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini