TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari artis peran Asha Shara.
Rumah tangga yang dibangun sejak tahun 2002 ini berada di ujung tanduk.
Asha dan suaminya, Syafiq Assa'dy telah dikaruniai dua anak perempuan dari pernikahannya.
Baca juga: Asha Shara Tulis Tentang Kesabaran dan Kesendirian Sebelum Gugat Cerai Suami
Baca juga: Delapan Tahun Jalani Pernikahan, Asha Shara Gugat Cerai Suaminya
Secara mengejutkan, pemain Terowongan Casablanca ini mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Syafiq Assa'dy di Pengadilan Agama Tigakarsa, Kabupaten Tangerang, Banten.
Kompas.com merangkum fakta gugatan perceraian Syafiq Assa'dy sebagai berikut.
1. Ajukan gugatan sejak 13 September
Asha Shara mengajukan gugatan cerai sejak Jumat (13/11/2020) lalu.
Asha menggugat Syafiq dengan nomor perkara 5981/Pdt.G/2020/PA.Tgrs.
Perempuan umur 33 tahun ini mengajukan permohonan cerai setelah membina rumah tangga sekitar hampir sembian tahun lamanya.
"Iya kalau itu emang benar, sudah saya layangkan (berkasnya)."
"Tinggal nunggu prosesnya berjalan aja gitu. Saya minta doa aja," ujar Asha seperti dikutip Kompas.com dari video Cumicumi, Rabu (18/11/2020).
2. Keputusan sudah matang
Keputusan Asha menggugat suaminya sudah dipertimbangkan secara matang.
Asha telah memikirkan dampak perceraian itu bagi dua orang anaknya.
"Sedih, justru karena banyak dipikirin buat anak-anak. Mudah-mudahan anak saya dikuatkan dalam doa saya."
"Karena lambat laun dia (anak-anak) akan tahu,"
Menurut Asha, keputusan untuk mengugat cerai suaminya itu adalah keputusan terbaik yang harus dilakukan.
Selama ini, ia mengaku telah mencoba mempertahankan rumah tangganya karena ada dua anak yang menguatkan.
Namun, kini merasa tak bisa lagi melakukan itu.
Baca juga: Gugat Cerai Suami, Asha Shara Akui Sedih Kepikiran Anak-anaknya
Baca juga: Asha Shara Diam-diam Gugat Cerai Suami, Postingan Terbarunya Curi Perhatian, Tulis Kalimat Bijak
3.Sudah sering cek-cok
Pasalnya selama hampir sembilan tahun jalani bahtera rumah tangga, Asha dan suaminya kerap cekcok.
Namun, ia tak menjelaskan detail sejak kapan itu terjadi.
"Kalau cek-cok sudah pasti semua ada cek-cok."
"Tapi cekcoknya sifatnya bagaimana aku belum mau cerita, ada di dalam gugatan," kata Asha.
Ia juga menepis adanya isu orang ketiga dari keretakan rumah tangganya itu.
4. Sudah pisah ranjang
Asha dan suaminya kini memang sudah pisah ranjang.
Kuasa hukum Asha, Pelipus Benitius Daga mengatakan sudah mendapat kuasa untuk menangani gugatan perceraian itu sebulan belakangan ini.
Asha kini tinggal bersama dua anaknya, Sementara, untuk keberadaan Syafiq, ia belum mengetahuinya.
"Sedangkan suaminya sampai saat ini kami tidak tahu lebih lanjut (dimana) karena yang kami wakili ibu Asha," kata Pelipus.
5. Sidang perdana 26 November
Sidang perdana perceaian Asha dan sang suami dijadwalkan pada Kamis (26/11/2020) di Pengadilan Agama Tigakarsa.
Agenda sidang pertama adalah mediasi antara Asha dan suaminya.
"Jadwal sidang pertama pukul 13.00 WIB. Nanti di sana ada press release sebelum sidang dan press conference sesudah sidang," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Fakta di Balik Gugatan Cerai Asha Shara, Sering Cekcok dan Pisah Ranjang