TRIBUNNEWS.COM - Titimangsa Foundation kembali menggelar sebuah pertunjukan teater musikal.
Kali ini bekerja sama dengan Mola TV, Titimangsa Foundation akan memproduksi 'Anugerah Terindah'.
Pertunjukan teater 'Anugerah Terindah' sendiri merupakan alih wahana dari lagu-lagu ciptaan Eross Candra yang dipopulerkan oleh band Sheila on 7.
Baca juga: Semasa Kuliah, Siti Fauziah Si Pemeran Bu Tejo di Film Tilik Aktif di Teater Kampus
Baca juga: Tak Banyak yang Tahu, Ini Dia Adik Ipar Happy Salma yang Rela Lepas Gelar Bangsawan Demi Suami Bule
Acara ini nantinya tayang di Mola TV pada 5 Desember 2020.
Sederet artis Tanah Air mulai dari Mikha Tambayong, Ayushita, Asmara Abigail, Sal Priadi, dan Roy Sungkono akan beradu peran dalam teater musikal 'Anugerah Cinta'.
Adapun proyek musikal dan panggung teater ini menjadi debut pertama mereka.
Mereka juga akan didukung dengan penampilan Dira Sugandi, Happy Salma, hingga Reza Rahadian.
Berbeda dengan para artis yang tampil di depan layar diwakili oleh generasi muda berbakat.
Maka sosok yang bekerja di belakang layar terdapat nama-nama besar yang berpengalaman di bidangnya.
Seperti Agus Noor yang bertindak sebagai sutradara, Kamila Andini sebagai sutradara visual, serta Iskandar Loedin sebagai penata artistik.
Titimangsa Foundation berkomitmen untuk mendukung para pelaku industri seni dan film lokal yang terkena dampak Covid-19.
Lewat 'Anugerah Terindah' kali ini, Mola TV kembali mendukung bentuk karya seni lain yaitu sebuah teater musikal.
Tujuannya agar para pelaku industri teater tetap bisa berkarya dan pencinta teater tetap bisa menikmati pertunjukan dari rumah.
Pertunjukan 'Anugerah Terindah' ini akan menjadi pentas teater musikal pertama yang akan tayang eksklusif di Mola TV.
Founder Titimangsa Foundation sekaligus produser teater musikal 'Anugerah Terindah', Happy Salma menyatakan kegembiraannya.
Baca juga: Sinopsis Film Everly, Dibintangi Salma Hayek, Tayang di Bioskop Trans TV Malam Ini Pukul 23.30 WIB
Baca juga: Film Kemarin Dipastikan Segera Tayang di Bioskop, Ifan Seventeen Lega
Happy Salma merasa bahagia saat Mola TV mengajak berkolaborasi memproduksi pentas teater musikal untuk ditayangkan di platform streaming digital tersebut.
“Berbagai upaya dilakukan oleh pelaku seni untuk terus kreatif berkarya di masa pandemi," terang Happy Salma.
"Salah satunya dengan memadukan konser dan musikal, agar panggung musik dan teater punya alternatif dalam hal penyajian atau pemanggungan secara virtual."
"Karena seperti diketahui, hingga sekarang, panggung musik dan teater masih banyak yang belum diperbolehkan penyelenggaraannya," sambungnya.
Dalam kesempatan itu, Happy Salma juga menyampaikan pertunjukkan teater kali ini diiringi lagu-lagu yang digarap secara musikal.
"Dalam produksi Anugerah Terindah ini, Titimangsa Foundation mengalihwahanakan karya lagu ke dalam bentuk teater musikal yang juga perlu untuk diapresiasi oleh masyarakat luas, terutama anak- anak muda," ucapnya.
"Menurut Sapardi Djoko Damono dalam bukunya berjudul 'Alih Wahana', kendaraan alih wahana dapat menjadi sangat luas, dari satu bentuk kesenian ke kesenian yang lain."
“Bukan hanya dari karya sastra seperti yang selama ini Titimangsa selalu kerjakan, tapi juga dari semua jenis kesenian lain.”
“Maka, pada produksi Titimangsa Foundation ke-42 ini, Titimangsa mengalihwahanakan lagu ke dalam bentuk pertunjukan teater musikal,” ujar Happy Salma.
Sama halnya Happy Salma, perwakilan Mola TV, Mirwan Suwarso mengatakan bahwa Mola TV berkomitmen untuk memberikan dukungan kepada pelaku industri hiburan yang terkena dampak Covid-19.
"Mola TV berkomitmen untuk memberikan support kepada industri seni Indonesia agar dapat tetap berjalan di tengah masa pandemi yang masih berlangsung ini," kata Mirwan.
"Kami berharap dengan peluncuran Teater Musikal Anugerah Terindah ini, pencinta teater dapat terobati kerinduannya dengan menonton teater dari rumah secara daring."
"Hal ini tentunya juga membuka kesempatan kepada pencinta teater yang sebelumnya memiliki kendala untuk menikmati pertunjukan teater, karena biasanya teater hanya ada di kota-kota besar," tuturnya.
Dikatakan Mirwan, dengan pertunjukkan teater musikal 'Anugerah Terindah' ini sangat memudahkan masyarakat yang ingin menonton.
"Jarak tidak lagi menjadi masalah dan teater dapat diakses seluruh lapisan masyarakat di manapun mereka berada," ucap Mirwan Suwarso.
"Teater Musikal Anugerah Terindah adalah sebuah karya seni yang melibatkan beberapa bidang seni sekaligus, termasuk seni musik, seni peran dan seni pertunjukan."
"Dan tentu saja juga melibatkan banyak pekerja seni yang kini sangat terdampak di masa pandemi," tandasnya.
Mirwan pun berharap Mola TV bisa ikut membantu pekerja seni untuk tetap kreatif dan produktif.
Pentas teater musikal ini dilakukan seperti pertunjukkan teater pada umumnya.
Perbedaanya adalah tidak adanya penonton yang menyaksikan pertunjukan secara langsung di gedung pertunjukan.
Baca juga: Link Nonton Film Gratis Ini Bisa Streaming dan Download Film Terbaru yang Tayang Bulan November 2020
Baca juga: Ramai Diundang di TV & Rasakan Kerja di Ibu Kota, Siti Fauziah Pemeran Bu Tejo Sebut Jakarta Keras
(Tribunnews.com/Indah Aprilin)