News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Banjir Air Mata, Betrand Peto Bertemu Keluarga dari NTT Dalam Konser Tunggalnya

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tangkap layar penampilan Betrand Peto dalam ‘Konser Kilau Betrand Jilid 2’ Jumat (4/12/2020) malam.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelaran 'Kilau Konser Betrand Jilid 2' malam tadi (4/12/2020) telah digelar dengan suasana meriah dan haru.

Betrand Peto kehadiran keluarganya dari NTT dalam konser tersebut.

Ia kehadiran adik dan guru yang dekat dengannya.

Onyo sapaan akrabnya mendapat kejutan dari sang adik, Kevin.

Baca juga: Betrand Peto Dihina Haters, Sang Adik Menangis: Saya Marah Sekali

Tangis air mata kebahagiaan bertemu Kevin tak bisa dihindarkan.

Mereka berpelukan untuk melepas rasa rindu karena Onyo sudah hampir 1 tahun tidak pulang.

Namun demikian, Kevin mengaku bangga atas keberhasilan Onyo saat ini. 

"Semoga ke depannya semakin sukses jangan lupa sama Ayah Bunda," ucap Kevin di atas panggung, Jumat (4/12/2020). 

Baca juga: Ruben Onsu Kembali Pajang Wajah Penghina Betrand Peto, Lee Jeong Hoon Ikut Geram

Kejutan demi kejutan dihadirkan tim MNCTV untuk Onyo.

Kehadiran ibu guru Onyo dari NTT membuat Onyo terharu.

Pasalnya Sang Guru, Emelia, merupakan seseorang yang berjasa baginya saat di NTT. 

Acara yang disiarkan secara langsung oleh MNCTV dibuka dengan penuh kejutan. Penampilan Betrand Peto berbeda dari biasanya dengan rambut bergaya corncrows.  

Onyo juga tadi malam menyanyikan lagu-lagu dari tiga bahasa yaitu Korea, Inggris dan India yang ditampilkan dengan apik. 

Tangkap layar penampilan Betrand Peto dalam ‘Konser Kilau Betrand Jilid 2’ Jumat (4/12/2020) malam. (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

Konser semakin menarik saat Onyo berduet dengan sang bunda, Sarwendah, menyanyikan medley lagu Cinta Luar Biasa dan Cinta Karena Cinta dengan campuran bahasa mandarin.  

Thalia dengan apiknya ikut berperan dalam drama musikal dengan tema 'Bandit Makanan'.

Kemampuan akting dan bernyanyi Onyo-pun tak dapat dipungkiri, terlebih lawan mainnya yakni Anneth yang merupakan sahabat baik Onyo. 

Rossa yang juga tampil berduet dengan Onyo mengakui penampilan Betrand luar biasa, ia melemparkan pujian untuk putra sulung Ruben itu.

"Anak ini punya star quality yang tinggi dan juga attitude yang baik mudah-mudahan bisa berkarir yang panjang dan berprestasi lebih baik lagi dikemudian hari", ujar Rossa. 

"Perasaan ada senangnya ada deg-degannya karena konser yang sekarang beda sama yang pertama. Sekarang ada dancenya, cuma Onyo yakin pasti bisa pasti bisa," ungkap Betrand Peto di atas panggung.

Adik Kandung Murka saat Betrand Peto Dihina, Putra Ruben Onsu Beri Respon Tak Terduga (youtube channel mnc tv)

Onyo pun mengaku siap jika ada tantangan yang diberikan Ruben ke depannya.

"Onyo siap siap aja dapat tantangan dari Ayah. Ada Bunda yang mendukung," tutup Onyo.

"Dia menampilkan aksi panggung yang bagus, jerih payah latihannya selama ini tidak sia sia dengan keberhasilan konser malam tadi," ujar Ruben.

Bagi yang ketinggalan menyaksikan  ‘Konser Kilau Betrand Jilid 2’  dapat disaksikan kembali melalui Aplikasi RCTI+ atau www.rctiplus.com.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini