TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lagu berjudul ‘Ku Tak Rela’ sukses mencuri perhatian pecinta musik di negeri Jiran hingga menempati trending nomer 1 di Malaysia. Bahkan, belakangan diketahui Dara Ayu yang merupakan penyanyi muda hasil besutan label Musik Proaktif mulai kepincut dengan lagu dan Danial Zaini sang penyanyi lagu tersebut.
Berangkat dari postingan Danial Zaini di akun Instagram pribadinya, Dara Ayu mengomentari dengan ucapan selamat dan merasa kagum atas lagu ‘Ku Tak Rela’ yang dibawakan penyanyi asal Malaysia itu. Selain memang si penyanyinya memiliki vocal yang berkarakter, Dara Ayu pun terkesan dengan lirik lagunya yang sangat berkesan terutama pada dirinya.
Perkenalan Dara Ayu dengan Danial Zaini tak berhenti dari saling berbalas komentar di Instagram namun berkelanjutan ke chating WhatssApp, seperti diakui Dara Ayu kepada media.
“Awalnya sih memang hanya DM-DM aja. Tapi kemudian kita chat ke WA untuk saling mananyakan kabar masing-masing. Tapi lebih banyak kita ngobrolin soal musik. Saling berbagi pengalaman seputar perkembangan musik,” terang Dara Ayu blak-blakan kepada media.
Seperti diketahui, Dara Ayu (21) merupakan penyanyi muda pendatang baru di industri musik Indonesia yang mulai diperhitungkan. Bermula dari bernyanyi untuk mengisi content youtube, melalui channel Bajol Ndanu Management. Dara Ayu adalah salah satu artis yang cukup sukses meraih penonton youtube lewat genre reggae dan dangdut.
Lagu-lagu yang di nyanyikannya mendapat sambutan baik dari penonton pecinta musik. Dia kadang tampil sendiri dan sering duet bersama Bajol Ndanu, penyanyi satu daerahnya di Lumajang, Jawa Timur. Salah satu tembang yang sukses dibawakannya adalah ‘Satu Hati Sampai Mati’ hingga mencapai 30 jutaan viewers. Dan lewat lagu ‘Loro Pikir’ membawa namanya sebagai nominator kategori dangdut berbahasa daerah di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Award 2020.
Dara Ayu adalah hits maker, karena lagu-lagu yang dia bawakan selalu trending dan mendapat viewers di atas 1 juta. Selain punya ciri khas vocal yang agak manja, Dara juga punya ciri khas goyang tipis tipis. Saat ini dia masih kuliah di universitas negeri Jember.
Kabar baik yang membuat Dara Ayu bahagia di penghujung tahun 2020 ini ialah, dimana pihak label yang menaunginya yakni Musik Proaktif telah mendapatkan ijin khusus dari Datu Entertainment, yang bermarkas di Malaysia untuk membawakan lagu yang tengah diperbincangkan di jagad sosial media di Malaysia ini. Bahkan antara Musik Proaktif dengan Datu Entertainment akan melakukan bisnis kolaborasi berkelanjutan.
”Insyaallah, lagu Ku Tak Rela ini akan dirilis secepatnya oleh pihak label. Doakan saja, sukses di negeri asalnya, sukses juga di Indonesia dan semoga lagu yang aku nyanyikan featuring Bajol Ndanu akan sukses pula di Malaysia,” pungkas Dara Ayu.