Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presenter kondang Ruben Onsu akui sedang bekerjasama dengan Igor Saykoji, untuk melahirkan karya buat Betrand Peto.
Mengingat Betrand Peto yang akan berusia 16 tahun, Ruben Onsu menyiapkan karya lagi yang lebih dewasa dari usia putranya.
Baca juga: Gaet Igor Saykoji, Betrand Peto Akan Rillis Lagu Rap
Baca juga: Ruben Onsu Dapat Kejuta, Banyak Fans Titip Kado dan Kue Natal untuk Betrand Peto
"Iya ada lagu baru, lebih kepada rap genrenya. Ya bisa dibilang lebih dewasa untuk Betrand, tapi belum prinsipal," kata Ruben Onsu ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (11/1/2021).
Ruben menegaskan, di lagu baru karya Igor Saykoji, Betrand akan ngerap dan juga menyanyi seperti biasanya.
Ketika melakukan latihan, suami Sarwendah Tan itu mengakui kalau Betrand Peto Putra Onsu tidak butuh waktu lama untuk latihan ngerap.
"Dia (Betrand) cepat belajarnya. Cuma tiga hari lah," ucapnya.
Pria berusia 37 tahun itu menilai Betrand tidak menemukan kesulitan selama mendalami musik dan gaya menyanyi untuk lagu barunya.
"Jadi kalo ngerap tuh awalnya saya ragu. Beberapa part saya ilangin. Tapi saya kasih ke Betrand, sehari, dua hari, hari ketiga dja jawab, 'bisa ayah'. Jadi tandanya dia perlu waktu," jelasnya.
Alasan Ruben mempercayakan Igor membuatkan lagu untuk Betrand, lantaran ia dan Betrand itu suka dengan lagu-lagu rap ala Saykoji.
"Jadi pas lagi dijalan dengar lagu Saykoji sama Betrand. Ya kami suka lagu mereka dan yaudah, saya putusin kerjasama dengan Igor," jelasnya.
Ruben Onsu menyerahkan Igor Saykoji membuat lirik lagu untuk Betrand Peto. Setelah tau hasilnya, lagu tersebut bercerita tentang kepastian seseorang.
"Lebih kepada orang kantoran yang memutuskan tetap stah di kantor itu, tidak memilih untuk resgin. Alasan dia tetap kuat menghadapi masalah apapun," ujar Ruben Onsu.