TRIBUNNEWS.COM - Komika Arie Kriting menikah dengan aktris Indah Permatasari, Selasa (12/1/2021).
Kabar itu diketahui dari postingannya di Instagram @arie_kriting.
Dalam keterangan postingannya itu, Arie Kriting menganalogikan hubungannya dengan sang wanita pujaan.
"Te Vinulu, merupakan kata dalam bahasa Wakatobi yang berarti arus. Begitulah kami membayangkan hubungan kami. Terkadang mengalir deras, terkadang tenang menghanyutkan," tulis Arie Kriting seperti dikutip Kompas.com, Selasa.
Baca juga: Posting Foto Nikah dengan Arie Kriting, Indah Permatasari: Mari Berjalan Bersama, Halau Rintangan
Menurut Arie, arus hubungan mereka mengalir di antara berbagai celah, membawa sumber kehidupan ke setiap tempat yang dilaluinya.
"Te Vinulu adalah air, yang selalu menyesuaikan dengan keadaan di sekitarnya. Kami berdua tidak sedang melawan arus, melainkan berusaha menjadi arus," tulis Arie.
Pria bernama lengkap Satriaddin Maharinga Djongki tersebut juga meminta restu untuk pernikahannya.
"Mohon doa restu dari semua yang mengenal kami baik secara langsung mau pun tidak secara langsung. Semoga hal baik senantiasa melingkupi kita semua," ungkapnya.
Ia juga berharap bisa menjadi pemimpin rumah tangga yang baik bagi Indah Permatasari.
"Semoga saya bisa selalu menjadi imam yang baik bagi Nona. Yang bersama-sama seiring sejalan untuk meniti kehidupan di dunia ini," tuturnya.
Arie juga menyinggung soal masa lalu untuk jadi pelajaran dan saling memaafkan.
"Semoga kuat selamanya ya Nona @indahpermatas," tulis Arie lagi.
Unggahan Arie tersebut dibanjiri ucapan selamat dari rekan-rekannya di dunia hiburan Tanah Air.
Ernest Prakasa misalnya, menyematkan tujuh bintang warna merah.
Sementara itu YouTuber Andovi da Lopez mengucapkan "selamat" yang ditulis dengan huruf kapital disertai tiga tanda seru.
Ucapan selamat juga datang dari Chiki Fawzi.
"Kak ariiee dan kak @indahpermatas congratss!!! Smg banyak bahagia nya dalam suka maupun duka, dan saling menghargai selamanya ??????????," kata Chiki.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Arie Kriting: Semoga Saya Bisa Selalu Menjadi Imam Yang Baik bagi Indah Permatasari