News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Di Indonesia Dibuat Layaknya Poster Sinetron, Ini Poster Film Parasite di Berbagai Negara

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Poster Parasite yang dibuat oleh Trans7

TRIBUNNEWS.COM - Film Korea Parasite ramai diperbincangkan di Twitter sejak Kamis (11/2/2021) kemarin, bahkan sempat menjadi Trending Topic.

Hal tersebut berawal dari unggahan akun Instagram Official Trans7 @officialtrans7.

Dalam unggahannya, berisi informasi bahwa film Pemenang Oscar tersebut akan tayang perdana di Trans7 pada Minggu (14/2/2021) mendatang.

Namun yang menjadi sorotan adalah poster yang diunggah oleh Trans7 ini.

Baca juga: Jadwal Acara TV Sabtu, 13 Februari 2021: The Sultan, Ikatan Cinta, hingga Film Act of Violence

Poster Parasite dibuat dengan backround langit dan awan layaknya poster sinetron Indonesia.

Hal tersebut kemudian menjadi ramai diperbincangkan oleh warganet di Twitter.

Seperti cuitan dari akun Twitter @TarizSolis ini.

"Menangis melihat posternya," tulisnya serta mencantumkan poster Parasite karya Trans7 tersebut.

Baca juga: Sinopsis Film The Foreigner: Aksi Jackie Chan Mencari Pelaku Bom, Tayang Malam Ini di Trans TV

Ada juga yang berkomentar poster tersebut mirip seperti poster Film Indonesia 'Ayah Mengapa Aku Berbeda.'

Kemudian Trans7 kembali membuat Parodi Poster Parasite dengan judul 'Ayah Mengapa Aku Parasite?'

Baca juga: Sinopsis Film The Karate Kid, Tayang di TransTV Malam Ini 11 Februari 2021 Pukul 21.30 WIB

Poster Resmi Parasite di Korea

Poster resmi Parasite Korea 12

Baca juga: Tidak Hanya Akting, Irene Red Velvet dan Shin Seng Hou Isi Soundtrac Film Double Patty

Poster Parasite di Berbagai Negara

Dikutip dari Mubi.com, kesuksesan Film Parasite membuat para seniman dari berbagai negara mencoba untuk membuat poster Film Parasite dengan versinya masing-masing.

Namun karya tersebut tetap tidak menghilangkan esensi dan maksa dari Film Parasite ini.

Karya tersebut di antaranya:

Poster alternatif Inggris untuk Parasite. Seni oleh Andrew Bannister
Poster Parasite di Perancis
Poster Parasite karya seniman Vicente Niro dan IgorMade It

Baca juga: Kim Hee Ae Bergabung dengan Sol Kyung Gu dan D.O. EXO di Film The Moon

Poster Parasite karya seniman Marie Bergeron

Baca juga: Cerita Priyanka Chopra saat Harus Relakan 2 Proyek Film, Terjadi Kesalahan saat Operasi Hidung

Film Parasite

Film Parasite adalah film thriller Korea Selatan yang disutradarai oleh Bong Joon-ho.

Dibintangi oleh Song Kang-ho, Lee Sun-kyun, Cho Yeo-jeong, Choi Woo-shik, Park So-dam, Jang Hye-jin, dan Lee Jung-eun.

Menceritakan tentang sebuah keluarga yang miskin yang bekerja di rumah keluarga kaya.

Mereka menghalalkan segala cara agar bisa tetap bekerja di keluarga kaya tersebut.

Baca juga: Produksi Film Terkendala Sejak Pandemi, Inggrid Rhemanty Pilih Olahraga dan Berkebun untuk Jaga Imun

Tak hanya itu, mereka juga menggunakan fasilitas yang ada di rumah tersebut secara diam-diam seperti parasit.

Hingga akhirnya terjadi kejadian yang tidak terduga.

Parasite telah memenangkan beragam penghargaan internasional.

Di antaranya menjadi pemenang di Festival Film Cannes, Festival Film Internasional Locarno, termasuk Piala Oscar.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini