"Dia itu konsen dan wanti-wanti saya kalau kerja ke luar rumah enggak boleh lama lama," terang Krisdayanti.
Sedangkan, saat ini Krisdayanti berada dalam satu rumah yang sama dengan ibunya yang telah berusia 70 tahun, sehingga sangat rentan jika terkena virus dari luar.
Sebelumnya, keluarga Hermansyah dikabarkan terpapar Covid-19 setelah melakukan tes PCR.
Virus tersebut menginfeksi Ashanty, Aurel, Azriel dan Arsy yang baru berusia 6 tahun.
Dikutip dari Kompas.com pada Selasa (16/2/2021), berikut kronologi keluarga Hermansyah terpapar virus Covid-19.
1. Ashanty bergejala
Ashanty mengalami gejala meriang, flu, batuk, panas tinggi dan sesak napas.
Gejala tersebut dicurigai mengarah ke Covid-19.
Kemudian Ashanty melakukan tes PCR dan hasilnya positif Covid-19.
2. Rutin Jalani Tes PCR
Keluarga Hermansyah memang rutin menjalani tes PCR.
Ashanty sangat menjaga ketat dirinya karena ia memiliki penyakit bawaan yaitu auto imun.
Terakhir mereka menjalani tes swab pada awal Februari dan hasilnya menunjukkan negatif.
Namun, ketika Ashanty merasakan gejala-gejala mengarah ke Covid-19, mereka serumah melakukan tes PCR kembali.