News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Chelsea Islan pun Tergiur Membuka Usaha Bubur Goreng, Konon Pertama di Indonesia

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Chelsea Islan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak sedikit para artis yang memutuskan untuk terjun di dunia bisnis karena terbilang menguntungkan.

Baru-baru ini Chelsea Islan dan kekasih, Rob Clinton Kardinal membuka outlet makanan di tengah pandemi corona.

Menggandeng teman sesama arti yang lebih dulu terjun ke dunia kuliner, Chacha Frederica, Chelsea dan Clinton membuka Chaburgo (Chacha Bubur Goreng) di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan.

"Alhamdulillah, setelah melakukan diskusi dan segala persiapan Chelsea, Clinton dan partner bisa mengambil franchise dan kita bisa membuka gerai Chacha Burgo, bubur goreng pertama di Indonesia," ungkap Samantha Barbara, ibunda Chelsea yang mewakili saat pembukaan gerai, Minggu (21/2/2021).

Samantha melanjutkan, ini merupakan bisnis pertama putrinya bersama kekasih yang juga menggandeng Muhammad Ahmad Balbaid, Wahyudamayanthi dan Abraham Srijaya.

Yang pertama dipilih oleh Chelsea, Clinton dan partner adalah Chaburgo, bubur nomor 1 di Indonesia.

"Ini merupakan bisnis pertama Chelsea bersama Clinton dan dibantu serta disupport oleh M.A Balbaid, Abraham Srijaya dan Wahyudamayanthu. Walaupun kita memilih Chaburgo, namun kita tidak sepenuhnya memprioritaskan keuntungan dalam bisnis tersebut," tutur Samantha

Saat disinggung apa yang menjadi dasar Chelsea dan Clinton membuka gerai bubur, Samantha menuturkan ketika kita memilih bisnis ini, bisnis apa sih yang saat pandemi masih bisa tetap hidup, urusan perut itu nomor satu, jadi cocok sekali kita membuka franchise makanan.

"Bubur sudah menjadi sejarah makan bagian dari orang Indonesia. Orang Indonesian setiap pagi pasti makan bubur, namun bubur kita tidak hanya enak dimakan pagi saja, bubur kita enak dimakan kapan saja," jelas Samantha.

kiri-kanan: Muhammad Ahmad Balbaid, Samantha Barbara, Chacha Frederica, Wahyudamayanthi dan Abraham Srijaya, saat melakukan prosesi peresmian Chacha Bubur Goreng Radio Dalam.

Sementara itu, Muhammad Ahmad Balbaid yang juga turut hadir dalam Grand Opening Chaburgo menyampaikan dirinya sangat senang dan bangga bisa turut serta membantu sahabatnya tersebut.

"Alhamdulillah, saya senang bisa membantu sahabat saya (Clinton) untuk bersama-sama membuka peluang bisnis baru. Walaupun saat ini masih dalam situasi pandemi, tidak menyurutkan usaha, niat dan doa kita dalam mendirikan gerai ini. Rezeki sudah ada yang mengatur, Insya Allah kita mendapatkan Ridho-nya," kata M.A Balbaid yang juga seorang politikus dan pebisnis muda.

Disisi lain, Chacha Frederica, pemilik Chacha Bubur Goreng sepakat dengan apa yang disampaikan oleh M.A Balbaid. Chacha mengatakan dengan doa, niat dan usaha kita, insya Allah semuanya menjadi mudah.

"Kalau kita branding sesuatu dan ingin cepat naik itu gampang, tetapi yang lebih sulit itu bagaimana caranya kita harus bertahan dalam keadaan dan kondisi apapun, bertahan lama. Maka doa, niat, kerja keras dan dukungan dari semua partner-lah yang menentukan," tutur Chacha.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini