News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

''Minari'' Raih Golden Globe Kategori Film Berbahasa Asing Terbaik

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film Minari menyabet penghargaan Golden Globe 2021 sebagai Film Bahasa Asing Terbaik.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alivio

TRIBUNNEWS.COM - Film "Minari" dinobatkan meraih penghargaan di ajang Golden Globe untuk kategori film berbahasa asing terbaik, Senin (1/3/2021) waktu Indonesia.

Dalam acara penghargaan bergengsi itu, Minari mengalahkan empat nomine lainnya, yakni Another Round (Denmark), La Llrorona (Perancis), The Life Ahead (Italia), dan Two of Us (Perancis dan Amerika Serikat).

"Congratulations to Minari (USA) (@MinariMovie) - Best Motion Picture - Foreign Language. - #GoldenGlobes," tulis akun Twitter resmi Golden Globes, dikutip Kompas.com, Senin (1/3/2021).

Meskipun Minari terdaftar sebagai produksi Amerika Serikat, dialog film tersebut banyak menggunakan bahasa Korea.

Baca juga: Sabet Aktor Terbaik di Golden Globe Awards, Josh O’Connor Puji Emma Corrin

Hal itu memenuhi syarat untuk dinominasikan dalam kategori Film Bahasa Asing Terbaik.

Film yang disutradarai oleh Lee Isaac Chung menceritakan keluarga imigran Korea Selatan yang mencoba hidup baru di pedesaan Amerika selama tahun 1980-an. 

"Minari" dibintangi oleh Steven Yeun, Han Ye Ri, Alan Kim, Noel Kate Cho, Youn Yuh Jung, dan Will Patton.

Walaupun film ini sebagian besar berbahasa Korea, namun film ini diproduksi di Amerika, dan sutradaranya orang Amerika.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini