Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cita Citata kaget saat tahu namanya disebut-sebut dalam sidang tindak pidana korupsi bantuan sosial Covid-19.
Nama Cita disebut sebagai penerima dana sebesar Rp 150 juta untuk tampil dalam acara Kemensos di Labuan Bajo.
Saat dihubungi awak media, Cita Citata tak tahu namanya disebut-sebut dalam sidang dengan terdakwa Juliari Peter Batubara.
"Ha? Namaku dibawa? Nggak tahu, nggak tahu," kata Cita Citata saat dihubungi awak media, Senin (8/3/2021).
Cita bahkan tak tahu jika uang yang digunakan untuk membayar penampilannya di Labuan Bajo saat itu adalah dana korupsi.
"Oh, tapi aku nggak tahu apa-apa," ucapnya.
Nama Cita Citata disebut oleh saksi dalam sidang tipikor mantan Kemensos saat menjabarkan kemana saja uang korupsi bansos itu dipergunakan.
Munculnya nama Cita Citata diungkap oleh mantan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Bansos Covid-19, Matheus Joko Santoso.
Dalam persidangan Joko mengungkapkan aliran uang fee yang dikumpulkannya dengan total Rp 16,7 miliar ke beberapa pihak, satu di antaranya untuk membayar penampilan Cita Citata.