News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pernikahan Aurel dan Atta Halilintar

Akad Nikah Atta Halilintar - Aurel Hermansyah Batal Digelar di Masjid Istiqlal, Ini Penjelasannya

Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lokasi pernikahan Atta dan Aurel batal digelar di Masjid Istiqlal.

TRIBUNNEWS.COM - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah batal digelar di Masjid Istiqlal dibatalkan.

Kabar itu disampaikan langsung oleh Kapolsek Sawah Besar AKP Maulana Mukarom.

Terkait dengan pembatalan tersebut, hingga kini belum diketahui lokasi pengganti pernikahan Atta dan Aurel.

"Jadi gini, kita dapat informasi dari mempelai ya. Jadi kegiatan untuk 3 April akad nikah yang rencananya di Istiqlal itu dibatalkan," ucap AKP Maulana Mukarom saat dihubungi awak media, Selasa (23/3/2021).

"Dialihkan ke lokasi yang lain. Jadi nggak jadi di Istiqlal," ucapnya lagi.

Baca juga: Aurel dan Atta Halilintar Urus Pernikahan Secara Mandiri, Begini Ungkapan Kagum Krisdayanti

Menurut AKP Maulana, rencana pernikahan Atta dan Aurel juga tak akan digelar di Sawah Besar atau Jakarta Pusat..

Dia tidak mengetahui lokasi pengganti acara pernikahan pasangan selebritas tersebut.

"Bukan, nggak tahu di wilayah mana yang pasti bukan di sekitaran di wilayah Sawah Besar atau Jakarta Pusat," katanya.

Pembatalan tempat pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar ini sudah kedua kalinya.

Sebelumnya,  Atta dan Aurel berniat menggelar pernikahan di  Stasiun Utama Gelora Bung Karno pada tahun 2020.

Kemudian keduanya berniat menikah di Masjid Istiqlal Jakarta Pusat.

Namun hingga kini dokumen pernikahan mereka belum didaftarkan ke KUA Sawah Besar.

Setelah itu, rencana menikah di Masjid Istiqlal pun dibatalkan.

Menurut pihak kepolisian, pembatalan acara nikah di Masjid Istiqlal sudah diterima pihak kepolisian sejak Senin (22/3/2021).

Baca juga: Soal Aurel dan Atta Batal Menikah di Istiqlal, Polsek Sawah Besar: Bukan karena Izin

"Kita diberitahu dari panitia ya. Jadi kemarin kita rapat, mungkin ada surat informasi masuk ke panitia Istiqlal, nah kita dikasih informasi itu," ujar Maulana Mukarom.

Dia mengaku, tidak mengetahui alasan pembatalan pernikahan di Masjid Istiqlal.

"Wah kalau itu tanya ke mempelai ya. Saya juga nggak tahu informasi yang jelas, yang pasti informasi yang kami dapat bahwa tanggal 3 April itu tidak jadi dilaksanakan di Istiqlal," ucapnya.

"Kalau pertimbangannya kenapa, itu yang bisa menjawab dari pihak mempelai, dari pihak keluarga bukan dari kita," ujarnya lagi.

 Atta dan Aurel Hermansyah berencana menikah di Masjid Istiqlal Jakarta Pusat.

Namun semakin dekat hari pernikahan, berkas pernikahan Atta dan Aurel justru belum masuk ke KUA Sawah Besar dan masih tercatat di KUA Ciputat Timur.

Sementara itu, Krisdayanti juga belum bisa memastikan tempat pernikahan putrinya, Aurel Hermansyah akan digelar.

"Saya tanya ke manajer Ashanty ketemu di hotel, tempat (Masjid Istiqlal) dan jam belum confirm," kata Krisdayanti saat ditemui di rumahnya, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (22/3/2021).

"Tapi dipastikan tanggalnya benar 3 April," ucapnya lagi.

Meski begitu, dia mendoakan agar akad nikah Aurel dan Atta bisa berjalan lancar.

"Mudah-mudahan prosesnya nanti bisa berjalan baik," ucapnya.

Baca juga: Aurel Curhat soal Kehadiran Ibu Kandungnya, Krisdayanti Beri Respons Ini: Fokus Hari Besar Kakak Ya!

Protokol kesehatan

Krisdayanti meminta maaf kepada orang-orang yang tidak bisa diundang dalam pernikahan Atta dan Aurel.

Alasannya, pernikahan putrinya mengedepankan protokol kesehatan ketat saat masa pandemi virus corona atau Covid-19.

"Kita mementingkan protokol kesehatan dan kepentigan umum," ujarnya.

Krisdayanti bersyukur karena Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar konsentrasi dengan protokol kesehatan (prokes).

"Karena nggak mungkin saya berdiri di Komisi IX yang konsen sama protokol kesehatan dan vaksin, tapi saya sendiri tidak memberikan contoh."

"Terima kasih buat Aurel dan Atta yang konsen sama prokes ini," ujar Krisdayanti.

Sebelumnya, Aurel Hermansyah mencurahkan isi hatinya kepada sang ibu, Krisdayanti lewat unggahan foto di akun pribadi instagramnya.

Aurel Hermansyah mengunggah satu foto dirinya bersama adik dan ibunya, Azriel Hermansyah dan Krisdayanti.

Baca juga: Akad Nikah Makin Dekat, Pihak Masjid Istiqlal Belum Terima Konfirmasi dari Aurel dan Atta

Dalam keterangan fotonya, Aurel mengucapkan terima kasih kepada ibunya, Krisdayanti, atas kehadirannya saat acara lamaran dan pengajian pernikahannya.

Krisdayanti mengaku, dia mengetahui unggahan Aurel karena di-tag oleh putrinya itu. Dia menganggapnya sebagai kebahagiaan.

"Jadi tadi pagi saya berangkat kantor melihat memang postingan dia di instagram karena di-tagging sama Aurel. Itu bentuk syukurnya Aurel dan saya juga tau kok," kata Krisdayanti.

Dia menilai, unggahan calon istri Atta Halilintar tersebut hal  wajar karena anak merasa sangat bahagia atas rencana pernikahan.

"Jadi wajar aja kalau Aurel punya perasaan dan meminta tidak mengganggu hal-hal yang lain, memang dia sudah bahagia," ucapnya.

"Artinya semua sudah senang lah, memang dia berharap semua pihak bisa happy karena menjelang hari bahagia," katanya lagi.

Dalam unggahan Aurel itu, Krisdayanti menanggapi dan meminta Aurel fokus mengurusi proses pernikahannya.

"Memang saya dari awal minta dia (Aurel) fokus di nikahannya. Kalau bisa jangan terpengaruhi dan terintimidasi dengan sosial media. Karena pasti akan ke distract," ujarnya.

Krisdayanti berharap, Aurel Hermansyah membaca komentarnya agar bisa menjadi masukan dari seorang ibu.

"Ya saya selalu menerapkan ke anak-anak number one itu fokus. Insya Allah kita semua bisa lebih terjaga lah," ujar Krisdayanti.

Berita lainnya terkait pernikahan Atta-Aurel

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Akad Nikah Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Batal Digelar di Masjid Istiqlal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini