TRIBUNNEWS.COM - Nathalie Holscher, istri komedian Sule, membocorkan biaya pengeluaran untuk makan selama sebulan, kepada Ussy Sulistiawaty.
Awalnya Ussy bertanya jumlah asisten rumah tangga dan karyawan yang bekerja di rumah Nathalie dan Sule.
Nathalie Holscher kemudian menjawab, jumlah keseluruhan asisten rumah tangga dan karyawan di rumah Sule mencapai 37 orang.
Ussy selanjutnya bertanya kepada Nathalie Holscher mengenai biaya pengeluaran sebulan untuk urusan dapur di rumah.
Baca juga: Polemik Harta Warisan Lina, Pengacara Teddy Klaim Itu Hak Kliennya, Malah Salahkan Sule Soal Ini
Baca juga: Berseteru dengan Teddy Pardiyana, Tapi Rizky Febian Tunjukkan Sikap Berbeda Terhadap Bintang
Istri Andhika Pratama itu dibuat kaget ketika Nathalie Holscher menuturkan jumlah pengeluargan yang mencapai ratusan juta rupiah untuk sebulan.
"Untuk masak ya? Itu Rp 150 (juta). Karena karyawan belum kalau malam-malam, lapar, pasti bikin mi goreng atau apa gitu," ucap Nathalie Holscher, dikutip dari YouTube Ussy Andhika Official, Senin (5/4/2021).
Akui syok
Nathalie Holscher mengaku syok ketika mengemban tugas untuk mengelola keuangan dalam rumah tangganya.
Istri komedian Sule ini terkejut saat mengetahui pengeluaran yang mencapai ratusan juta rupiah dalam sebulannya.
Hal itu rupanya karena total keseluruhan asisten rumah tangga dan karyawan yang bekerja mencapai 37 orang.
"Tapi Teh, begitu aku handle keuangan, aku saja syok, pengeluarannya, itu baru makanan ya, baru dapur saja. Belum gaji karyawan," ujar Nathalie lagi.
Nathalie juga mengaku tak membedakan makanan antara anggota keluarganya, asisten rumah tangga, dan karyawan.
"Semua sama rata makannya, Teh. Depan, belakang, sama (semua)," ucap Nathalie.
"Tapi sebenarnya memang harus disamaratakan, karena kan kita sama-sama bekerja. Dia bekerja sama bosnya, jangan pernah takut rezeki hilang kalau berbagi makanan mah," tutur Nathalie.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Nathalie Holscher Bocorkan Biaya Pengeluaran Makan Rp 150 Juta Sebulan