Bedanya yang sekarang agak bergejala, agak sedikit tenggorokan gatel, terus mukaku ada merah-merah ruam gitu sih, gitu deh dijalanin.
Gejalanya super ringan, alhamdulillah," sambungnya.
Juri Indonesian Idol menyampaikan waktu saat pertama dan kedua kali terinfeksi Covid-19.
"Kena Covid pertama di bulan akhir Desember 2020, kena Covid kedua di bulan akhir Maret ini itu ada bedanya.
Covid pertama aku nggak ada gejala sama sekali, Covid yang kedua aku ada sedikit bergejala dibanding yang pertama," bebernya.
Ia juga mengungkap cerita temannya yang lebih bergejala saat terpapar Covid-19 untuk kedua kalinya.
"Temen-temenku yang kena Covid dua kali rata-rata gejalanya yang kedua lebih buruk daripada yang pertama," tambahnya.
Maia kemudian membeberkan penyebab dirinya terpapar Covid-19, yakni saat berpelukan dengan temannya yang ternyata poitif Covid-19.
"Aku bisa kena karena sempet ketemu orang yang aku peluk. Ternyata orang yang aku peluk ini positif Covid juga dan akhirnya aku juga kena," pungkas Maia Estianty.
Maia Estianty Positif Covid-19 Pertama Kali Tapi Esoknya Negatif
Sebelumnya, Maia Estianty mengaku sempat terpapar Covid-19. Meski begitu, istri Irwan Mussry itu dinyatakan negatif Covid-19 sehari kemudian. Seperti apa ceritanya?
Hal itu dibeberkan Maia Estianty dalam video di YouTube MAIA ALELDUL TV (30/12/2020).
Dalam video tersebut, Maia pun membeberkan kronologi dirinya terpapar virus corona.
Ibunda Al Ghazali itu mengaku tak merasakan gejala apapun.