Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Adly Fairuz berseteru dengan ibu mertua. Polisi sampai memfasilitasi mediasi untuk mereka.
Dua kali mediasi, suami Angbeen Rishi ini, tetap ngotot melanjutkan laporannya terhadap ibu mertuanya dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Dijelaskan Kabis Humas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus bahwa Adly dan Yulian Irawati sang ibu mertua sudah menjalani mediasi sebanyak dua kali usai laporan itu diterima Polda Metro Jaya.
"Awalnya sudah sempat mediasi karena ini mertuanya," ujar Yusri ditemui di Polda Metro Jaya, Senin (3/5/2021).
Baca juga: Adly Fairuz Ngotot Polisikan Ibu Mertua, Anleeb Rishi Bingung, Penasaran Maksud dan Tujuannya
"Penyidik mengharapkan mediasi. Sudah dilakukan mediasi dengan harapan baik, tapi tidak ada titik temu," lanjutnya.
Namun setelah dua kali jalani mediasi, Adly justru makin ngotot mau melanjutkan kasusnya hingga naik sidik.
"Tetap MAF (Adly Fairuz) ngotot mau dilanjutkan kasusnya. Kemudian kasus naik sidik," beber Yusri.
"Keluar surat edaran tentang pencemaran nama baik. Kita mediasi lagi kedua kita harapkan pelapor dapat menyelesaikan permasalahan. Tetap si pelapor tidak mau," tambahnya.
Sekedar informasi, Adly Fairuz melaporkan ibu mertuanya, Yulia Irawati atas dugaan tindak pencemaran nama baik.
Adly merasa nama baiknya tercemar karena ibu mertuanya itu membuat pernyataan bahwa dirinya melakukan tindak KDRT pada Angbeen Rishi.
Padahal Angbeen merasa tak pernah mengalami KDRT dan tak pernah bercerita apa-apa pada ibundanya itu.