TRIBUNNEWS.COM - Atta Halilintar kini tak akan terburu-buru miliki anak, setelah Aurel Hermansyah keguguran.
Seperti yang diketahui, pasangan muda Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar baru saja kehilangan calon anak pertama mereka.
Hal ini disampaikan melalui akun Instagram masing-masing, Selasa (18/5/2021) malam.
Pada unggahan mereka, baik Atta Halilintar maupun Aurel Hermansyah sama-sama mengunggah hasil USG.
Dan keduanya mengabarkan bahwa janin yang dikandung Aurel dinyatakan keguguran.
Mendapati kondisi itu, pasangan yang menikah pada 3 April 2021 ini mengambil sisi positifnya.
Baca juga: Banyak Fitnah Beredar setelah Aurel Keguguran, Atta Halilintar Pasang Badan dan Beri Peringatan Ini
Atta Halilintar menegaskan bahwa sang istri harus tetap bahagia meski kehilangan calon anak pertama.
Pun ia mengingatkan masih banyak mimpi yang ingin dicapai bersama-sama.
"Kita masih banyak mimpi ke depannya, masih mau usaha bareng-bareng," kata Atta Halilintar dikutip dari kanal YouTubenya, Selasa (18/5/2021).
YouTuber 26 tahun ini berharap bersama sang istri bisa kembali menikmati momen berdua.
"Intinya mungkin Tuhan masih mau kita honeymoon lagi gitu."
"Jadi kita ngerasain suami istri yang bisa olahraga bareng, selalu ambil positifnya," tuturnya.
Baca juga: Tangis Putri Ashanty Pecah saat Tahu Aurel Keguguran, Merengek Minta Pulang ke Indonesia
Baca juga: Aurel Hermansyah Keguguran, Begini Respons Adik-adik Atta Halilintar
Aurel mengiyakan ucapan sang suami yang harus mengambil hikmah dibalik kejadian ini.
Putri sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu merasa bersyukur bisa merasakan hamil.
"Iya aku itu udah bersyukur banget bisa hamil, seenggaknya aku itu udah tahu rasanya seperti apa," terang Aurel.
Lantas, setelah sang istri keguguran, Atta Halilintar berjanji tidak akan terlalu terburu-buru segera memiliki anak.
Walaupun ia dan Aurel memang sama-sama mempunyai keinginan untuk segera mendapat momongan.
"Pelajaran ke depannya, kita nggak akan ngoyo-ngoyo banget berdua," jelas Atta Halilintar.
Aurel menambahkan, ia sudah diperingatkan oleh dokter kandungannya di kehamilan selanjutnya.
Di mana dirinya dan suami diminta untuk merahasiakan kehamilan hingga beberapa bulan.
"Dokter bilang juga memang kalau bisa nanti, next di keep secret dulu," ungkap Aurel.
Lanjut, Atta Halilintar mengatakan di kehamilan pertama sang istri memang kondisinya sangat bahagia.
Sehingga itu menjadi alasannya tak bisa diam soal kabar bahagia dari Aurel.
"Mungkin kemarin itu karena kita lagi too happy gitu," tandas Atta Halilintar.
Baca juga: Aurel Unggah Hasil USG dan Sampaikan Kabar Duka, Atta Halilintar: Sampai Jumpa di Surga Anakku
Baca juga: Aurel Keguguran, Atta Halilintar Tulis Pesan Haru, Makasih Nak Udah Beri Kebahagiaan
Kabar mengejutkan itu pun mendapatkan reaksi dari berbagai pihak, terlebih keluarga.
Satu di antaranya adalah anak sulung Anang Hermansyah dan Ashanty, Arsy.
Melalui InstaStory yang dibagikan @ashanty_ash, tampak Arsy tengah menangis di pelukan sang bunda.
Ia mengungkapkan ingin pulang ke Indonesia karena tahu Aurel mengalami keguguran.
Sebagai informasi, kini Arsy bersama ayah, bunda, serta Arsya dan Azriel tengah berada di Dubai.
Tujuan mereka ke sana adalah transit menuju Turki, mengantarkan Ashanty berobat.
Dengan sabar, istri Anang itu pun meladeni rengekan sang putri yang tak henti menangis.
"Mau pulang Indonesia, mau pulang," tutur Arsy.
Ashanty kemudian berusaha menenangkan Arsy sampai akhirnya berhenti menangis.
Ia mengungkapkan, Arsy ingin pulang ke Indonesia untuk bertemu dan memeluk kakak sambungnya.
Baca juga: Aurel Keguguran, Atta Halilintar: Makasih Nak, Papa Beruntung Sempat Punya Kamu
"Mau pulang ke Indonesia peluk kakak @aurelie.hermansyah katanya," ungkap Ashanty.
Mendapati sikap sang adik, Aurel langsung memberikan respons melalui InstaStory pula.
Sembari menuliskan emoji menangis, istri Atta Halilintar itu mengaku ingin juga memeluk Arsy.
"Peluk kakak Arsyy kesayangan ka loli," ujar Aurel.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)