"Siapapun yang hadir akan dicek bawa undangan atau tidak. Kemudian harus bawa surat tugas bagi para pengawal dan wajib menunjukkan surat hasil rapid minimal antigen," ujar Bahar.
Bahar melanjutkan, bila tak membawa hasil rapid maka undangan akan dilakukan rapid dulu di pintu gerbang UNIDA untuk kemudian mendapat ijin masuk atau ditolak.
"Bila hasil rapid testnya reaktif, maka akan langsung disuruh putar balik dan tidak diperkenankan mengikuti acara resepsi pernikahan," ujar Bahar. (SURYA.co.id/Sofyan Candra Arif Putra/Tribunnews.com Husein Sanusi)
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Pihak Istri Ustadz Abdul Somad Minta Resepsi Tak Diliput, Dihadiri 13 Artis Hijrah dan Pejabat,