News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kembali Main Sinetron, Aliando Syarief Rasakan Beda Main dengan Sitha Marino dan Prilly Latuconsina

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kembali Main Sinetron, Aliando Syarief Rasakan Beda Main dengan Sitha Marino dan Prilly Latuconsina

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aliando Syarief kembali bermain sinetron setelah lama vakum, kini ia dipasanhkan dengan Sitha Marino dalam sinetron Keajaiban Cinta.

Sebelumnya, Aliando sempat dipasangkan dengan Prilly Latuconsina di tahun 2014. Kemistri keduanya pun yang membuat nama mereka melejit di tahun itu.

Kini di sinetron terbarunya, Aliando menjelaskan adanya perbedaan saat bermain bersama Sitha dan Prilly. Meski diakui Aliando ia sama-sama mencitai karakter pasangannya itu.

Baca juga: Kenal Bastian Steel, Aliando Syarief Jaga Profesionalisme Beradegan Mesra dengan Sitha Marino

Baca juga: Adu Akting dengan Aliando Syarief, Awalnya Maksain Lama-lama Sitha Marino Nyaman

"Mungkin perbedaannya ya perbedaan jauh (main sama Sitha dan Prilly). Namun aku cinta (Sitha dan Prilly) yang berbeda," bebernya Aliando Syarief dalam wawancara virtual, Kamis (17/6/2021).

"Sekarang sama Sitha, keluarga yang jauh namun cinta yang dekat. Mungkin konflik-konflik (berbeda) yang mewakili seseorang juga," kata Aliando.

Kebersamaan Sitha Marino dan Aliando Syarief yang sama-sama membintangi sinetrom Keajaiban Cinta (istimewa)

Lebih jelas ia mengatakan bahwa saat bersama Prilly konflik yang terjalin bukan antara keluarga berbeda dengan Sitha saat ini.

"Kalo sama Prilly konfliknya adalah sama tapi bukan keluarga lagi, karena kan gua vampir tuh dia (Prilly) kan manusia," kata Aliando.

Sekedar informasi, Sitha Marino dan Aliando Syarief baru pertama kali beradu akting dalam satu judul sinetron yang sama.

Bahkan, "Keajaiban Cinta" menjadi debut perdana Shita Marino di dunia sinetron. Meski baru pertama kali beradu akting di satu judul sinetron yang sama, tetapi peran mereka berdua langsung disambut baik oleh penonton.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini