News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Spoiler One Piece 1017: Rahasia Besar Buah Iblis Milik Luffy, Who's Who Mantan Anggota CP9

Penulis: Rica Agustina
Editor: bunga pradipta p
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manga One Piece arc Wano - Spiler One Piece 1017 dirilis! Mengungkap sosok Who's Who yang ternyata mantan agen CP9, hingga rahasia besar buah iblis Gomu Gomu no Mi milik Luffy.

Who's Who pun dikatakan sebagai seorang jenius sebanding dengan Rob Lucci.

Lebih lanjut, Who's Who berhenti menjadi agen CP9 dua belas tahun lalu.

Dia dipenjara karena gagal melindungi buah iblis Gomu Gomu no Mi yang dikawal kapal Pemerintah Dunia.

Akibat kesalahannya itu, Who's Who dipenjara. Kemudian dia melarikan diri setelah berada di penjara selama 10 tahun.

Dua tahun lalu, Who's Who melihat Jinbe di penjara ketika dia menjadi panglima perang.

Kini, Who's Who akan bertarung dengan Jinbe.

Who's Who akan menggunakan Rokushiki, Hagan dan Soru, serta Hagan seperti Shigan tetapi dalam bentuk pedang.

Baca juga: One Piece: Buah Iblis Ketiga yang Diincar Kurohige, Mungkinkah Itu Uo Uo no Mi Milik Kaido?

Baca juga: Inilah 5 Kandidat Calon Yonko di Manga One Piece, dari Trafalgar hingga Bajak Laut Buggy Badut

Bentuk senjata Who's Who pendek seperti pedang Korosuke.

Panel terkahir adalah tentang buah iblis Gomu Gomu no Mi.

Who's Who terkejut melihat Luffy muncul dua tahun lalu, yang ternyata memakan Gomu Gomu no Mi yang dia curi bertahun-tahun sebelumnya.

Seperti diketahui, di One Piece chapter 1, diceritakan Bajak Laut Rambut Merah yang dipimpin oleh Shanks telah mencuri buah iblis dari kapal musuh.

Kapal musuh yang dimaksud mungkin saja adalah kapal Pemerintah Dunia yang membawa buah iblis Gomu Gomu no Mi.

Editor Reddit menambahkan, tampaknya ada kaitan antara buah iblis karet itu dengan Pemerintah Dunia.

Tribunners, itu tadi spoiler One Piece 1017. Meski terlihat menarik, cerita di atas masih sebatas spoiler.

Mengenai cerita lengkapnya, kita tunggu saja rilis resmi manga One Piece 1017.

Lebih jauh, dikabarkan bahwa perilisan One Piece 1018 tidak ada penundaan, sehingga One Piece 1018 akan dirilis minggu depan.

Artikel lain terkait One Piece

(Tribunnews.com/Rica Agustina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini