TRIBUNNEWS.COM - Rumah tangga Rizki DA dan Nadya Mustika kembali harmonis.
Sempat nyaris berpisah, keduanya justru terekam kamera merayakan momen ulang tahun pernikahan yang pertama bersama.
Momen perayaan ulang tahun pernikahan Nadya Mustika itu dibagikan oleh kembaran Rizki DA, Ridho DA.
Melalui unggahan Instagram Story akun pribadinya @da2_ridho, tampak Rizki DA memberikan kejutan untuk sang istri, Sabtu (17/7/2021).
Baca juga: Rizki DA Kabarkan Kondisi Terkini Rumah Tangganya dengan Nadya Mustika
Baca juga: Akui Kerap Dikaitkan dengan Lesti Kejora, Rizki DA: Udah Nggak Ada Urusan Lagi
Tampak Ridho DA membawa kue tart bertuliskan 'Happy Anniversary ke-1 Rizki & Nadya'.
Melihat Nadya yang tersipu malu, Ridho DA justru terus menggoda kakak iparnya itu.
Nadya Mustika tak menyangka jika dirinya akan mendapatkan kejutan dari keluarga dan para sahabat tercintanya.
Hal itu terlihat dari penampilan Nadya yang apa adanya.
Wanita asal Bandung itu tampak mengenakan baju tidur dan bergo berwarna ungu muda.
Bahkan saat acara tersebut berlangsung, Nadya masih menggenggam popok milik buah hatinya.
"Happy anniversary, cie potong dong (kuenya)," ucap Ridho.
"Potonglah, potonglah, ada Syaki," lanjut Ridho.
Melihat Nadya yang malu-malu, Rizki lalu merangkulnya dari samping.
Ridho bahkan berkelakar jika Nadya akan segera memiliki momongan lagi.
"Syaki baru nih, aih, jadi. Aku satu pun belum," canda Ridho
Sementara itu, Rizki DA terlihat mengunggah momen tersebut di feeds Instagram-nya @da2_rizki123.
Rizki mengunggah momen Nadya tersipu malu dari angle yang berlawanan dengan Ridho.
Dalam caption unggahannya, Rizki menuliskan, "Maaf syg
@nadyamustikarahayu
@baihaqqi_syaki_ramadhan
@da2_ridho @zall_modiste @yunsi17_ @shanen_jaer @roni_boncek2386 @davisajisaputra
Kesederhanaan mamou melahirkan kebahagian dalam hati."
Unggahan tersebut langsung dikomentari oleh Nadya,"Makasih ya (emoji hati)."
Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar oleh sesama rekan artis dan para penggemarnya.
@fida310: "MaasyaaAllaaaahh alhamdulillah alhamdulillaaah alhamdulillaaaaaahhhhh..
ikut berbunga2 akutuuuhh deeeeeekk bahagia trus yaaa kalian @nadyamustikarahayu"
@eddiesadellia: "Happy Anniversary ya De"
@ziamarwianaofficial: "Gemes sekaliii"
@aulia.2525: "Alhamdulillah .. gtu dong kiii .. jaga terus keluarga mu . Jaga selalu keluargamu ..
bahagiakan istrimu muliakan istrimu insya Allah ridho Allah ridho orang tua slalu mengalir .
Insya Allah bahagia dan selalu diberikan keberkahan . Jaga Nadya dan syaki
@tyaas_20: "Kalian yang ngejalanin saya ikut merasakan kebahagiaannya seneng deh liatnyaa
Baca juga: Sempat Diisukan Bakal Cerai, Rizki DA kini Senang Rumah Tangga dengan Nadya Mustika Membaik
Baca juga: Diinterogasi Wendy Cagur, Ini Jawaban Rizki DA saat Dituding Ngotot Minta Tes DNA Bayi Nadya Mustika
Rizki DA Akan Boyong Istri dan Anak ke Jakarta
Diberitakan sebelumnya, pedangdut Rizki DA memberikan kabar bahagia untuk kelangsungan perkawinannya.
Rizki DA membuka kemungkinan bahwa dirinya akan rujuk dengan Nadya Mustika, setelah keduanya dikabarkan sudah pisah dan polemik mengenai hasil tes DNA.
Rizki menegaskan dirinya akan memperbaiki semuanya dengan Nadya, dengan alasan kepentingan sang buah hati, Baihaqqi Syaki Ramadhan.
"Insya allah kalau itu yang terbaik buat kita berdua dan anak pastinya insya allah (rujuk), kenapa engga," kata Rizki DA ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (29/6/2021).
Saat ini, pria berusia 24 tahun itu sedang menjalani hubungan jarak jauh dengan istri dan anaknya.
Nadya dan Baihaqqi di Bandung, sementara Rizki berada di Jakarta untuk bekerja.
"Kalau masih diberikan kesempatan untuk bersama dan membaik kenapa engga dibawa ke Jakarta," ucapnya.
"Insya Allah, kalau bisa urus bareng ya bareng. Karena kan yang terbaik buat kita berdua dan Syaki, ya semoga bisa serumah," tambahnya.
Pedangdut jebolan ajang pencarian bakat Dangdut Academy itu sudah membuka omongan kepada Nadya soal tinggal bersama di Jakarta.
Ajakan kembaran Ridho DA itu diakuinya sudah disetujui Nadya beserta keluarga besarnya.
"Komunikasi maasih berjalan keluarganya welcome sama kita, Nadyanya dewasa menanggapi semua ini."
"Insya Allah pengin di Jakarta, Bandung , dan semuanya," jelasnya.
Rizki DA belum bisa memastikan kapan ia akan membawa Nadya Mustika dan anaknya untuk tinggal di Jakarta, karena pekerjaannya yang masih cukup padat.
"Ya doain aja lah ya, Iki mau fokus kerja buat keluarga," ujar Rizki DA.
Baca berita terkait Rizki DA dan Nadya Mustika lainnya
(Tribunnews.com/ Dipta)(Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo)