Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dessy Affza atau yang akrab disapa Dessy KDI mulai mantap terjun bisnis ke bisnis kuliner.
Ia mewarisi resep keluarga dalam bisnis sate taichan yang ia jajakan. Dessy menamai usaha barunya itu dengan nama Taichan Biduan.
Bukan tanpa sebab, ia ingin orang-orang tetap mengingatnya sebagai biduan dangdut meski kini sudah mulai merambah bisnis kuliner.
"Ini satenya resep keluarga di Kalimantan ada, tapi aku pake nama sendiri," kata Dessy KDI di kawasan Cibinonga, Bogor, Sabtu (31/7/2021).
"Kenapa namanya Taichan Biduan, biduan identik dengan penyanyi dangdut, aku pengen make biduan karena biar orang-orang tetep inget aku penyanyi," terangnya.
Baca juga: Resep Sate Kambing Kecap Pedas dan Cara Membakarnya agar Tidak Cepat Gosong
Dessy sadar betul bahwa kesuksesan di dunia entertain tak akan selamanya ia rasakan.
Ia pun mulai mendirikan usaha kuliner untuk bisa memiliki pendapatan lain selain dari tampil di televisi.
"Dunia entertain nggak bertahan lama, inshaAllah kalau bisnis di kuliner bisa berjalan terus," tutur Dessy.
"Sempet naik turun juga cuma karena bisnis kayak job nyanyi kadang rame sepi cuma tetep komitmen aja," bebernya.
Sate Taichan Biduan milik Dessy KDI buka setiap hari di kawasan Sirojulmunir, Cibinong Kabupaten Bogor. Tempatnya persis di sebelah bisnis minuman permen karet milik Ruri Repvblik.