Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio
TRIBUNNEWS.COM - Aktris populer asal Korea Selatan Song Hye Kyo saat ini disibukkan syuting untuk drama terbarunya yang berjudul "Now We Are Breaking Up".
Baru-baru ini, aktris kelahiran tahun 1981 itu melakukan pemotretan majalah Vogue Korea edisi September sekaligus wawancara membahas perannya dalam drama terbaru KBS tersebut.
"Now We Are Breaking Up" bakal menceritakan tentang kisah cinta emosional dan perpisahan.
Song Hye Kyo akan memerankan Ha Young Eun, seorang manajer tim desain di sebuah label mode yang realis trendi dan cerdas.
Dalam wawancara tersebut, Song Hye Kyo mengungkap alasannya setuju membintangi Now, We Are Breaking Up.
Baca juga: SPOILER Drama Nevertheless Episode Terakhir, akankah Na Bi Kembali pada Jae Eon?
Baca juga: 5 Alasan Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In Dipasangkan dalam Drama Snowdrop
Mantan istri Song Joong Ki itu menegaskan jika Now, We Are Breaking Up berbeda dari drama-dramanya sebelumnya.
"Drama 'Now, We Are Breaking Up' juga melodrama. Jadi ada orang yang menantikannya dan ada yang tidak menantikannya. Meski ditanya kenapa pilih melodrama lagi, menurutku melodrama di usia 20-an yang kujalani sebelumnya berbeda dengan di usia 30-an," kata Song Hye Kyo dikutip dari Soompi, Minggu (22/8/2021).
"Saya pikir seiring berjalannya waktu dan saya membangun diri saya melalui berbagai pengalaman, aspek yang saya ekspresikan saat berakting, meskipun dalam situasi yang sama, pasti akan berbeda dari sebelumnya," tambahnya,
Song Hye Kyo juga menjelaskan bahwa pemeran utama wanita di drama Now, We Are Breaking Up bukanlah karakter fantasi seperti dongeng.
"Dia adalah karakter yang mirip dengan usiaku, dan kekhawatiran serta situasinya sangat realistis. Ha Young Eun mendekati pekerjaan dan cinta dengan cara yang aktif dan kuat," ujar Song Hye Kyo.
Menurut Song Hye Kyo, karakter yang ia perankan ini adalah sosok yang bijaksana dalam bercinta.
"Dalam cinta atau dalam suatu hubungan, dia mencintai dirinya sendiri terlebih dahulu, dan dia memiliki pola pikir yang bijak dan sehat tentang cinta dan hubungannya dengan orang-orang di sekitarnya," jelasnya.
Baca juga: Trailer Terbaru Drama Korea Hometown Cha Cha Cha: Momen Kocak Du-sik Pamerkan Sertifikat ke Hye-jin
Ia juga berharap nantinya drama ini dapat menghibur dan memuaskan penggemarnya lantaran drama ini sangat berhubungan dengan dunia fashion. Seperti diketahui, Song Hye Kyo adalah sosok yang fashionable di mata penggemarnya.
"Ha Young Eun sendiri tidak terlalu mewah, tetapi dia hebat dan trendi, jadi saya pikir saya akan menunjukkan kepada penggemar gambar yang sesuai dengan karakter itu," ujar bintang film Descendate of The Sun ini.
"Saya tidak berpikir menjadi mewah berarti menjadi modis. Citra yang cocok dengan Ha Young Eun adalah citra yang sederhana dan minimal," ujarnya lagi.
Selain itu, Song Hye Kyo juga mengaku nyaman dengan perannya, kini ia dapat memakai lebih banyak perhiasan dan pakaian modis dibandingkan dengan drama sebelumnya.
"Sudah lama sejak saya memainkan karakter yang bisa membuat saya nyaman, jadi saya bersenang-senang saat syuting," ungkap Song Hye Kyo.
Setelah drama Now, We Are Breaking Up, Song Hye Kyo akan membintangi The Glory karya penulis Kim Eun Sook .
The Glory adalah kisah balas dendam delapan episode tentang mantan korban kekerasan sekolah yang tumbuh menjadi wali kelas anak pelaku.