News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cecep Arif Rahman Sakit Usai Syuting di Prancis, Iko Uwais Ungkap Kondisinya, Minta Doa Kesembuhan

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cecep Arif Rahman Sakit Usai Syuting di Prancis, Iko Uwais Ungkap Kondisinya, Minta Doa Kesembuhan

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor laga Iko Uwais kabarkan kondisi sahabatnya, Cecep Arif Rahman atau yang akrab disapa kang Cecep tengah jatuh sakit.

Iko Uwais menuturkan kondisi kesehatan kang Cecep tengah terganggu. Hal ini terungkap saat ia menemui sahabatnya beberapa waktu lalu.

Aktor film Snake Eyes: G.I Joe mengungkapkan jika kondisi Cecep menurun usai melakukan syuting di Prancis.

"Kemarin sempat ketemu kondisinya nggak seperti biasanya. Waktu itu dia cerita pas pulang dari Prancis dia ngedrop, ujar Iko Uwais kepada awak media beberapa waktu lalu, Kamis (7/10/2021).

Baca juga: Film Snake Eyes: G.I. Joe Origins yang Dibintangi Iko Uwais Segera Tayang Streaming

Baca juga: Belum Syuting Usai Preman Pensiun 4 Tamat, Pemeran Cecep Bagikan Potret Jadi Tukang Bangunan

"Mungkin sama kayak kita lah orangnya suka aktfitas yang nggak mau vakum, aktif terus, jadi nggak kerasa ada sakit yang diidapnya," sambungnya.

Kendati demikian, pemilik nama asli Uwais Qorny itu mengatakan kondisi kesehatan sang aktor berangsur membaik, namun ia menduga lawan mainnya dalam film The Raid ini menderita sakit yang cukup serius.

Tiga pemain laga Indonesia Iko Uwais, Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman berfose bersama cosplay Starwars di Senayan City, Jakarta Pusat, Selasa (15/12/2015). Mereka memperkenalkan kepada media sebelum penayangan. Film ketujuh Star Wars ini dijadwalkan akan tayang pada 18 Desember mendatang. Warta Kota/angga bhagya nugraha (Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA)

"Sampai sekarang sih ya dibilang sehat sih nggak, masih ditempat tidur aja. Tapi masih bisa ngobrol enak lancar nyambung semuanya," ujar Iko.

Terakhir, Iko Uwais juga meminta doa kepada semua orang untuk kesembuhan sahabatnya ini.

"Cuma mohon doa aja sama teman-teman yang ada diluar," tutupnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini