TRIBUNNEWS.COM - Setelah ramai menjadi sorotan, akhirnya Baim Wong bertemu dengan Kakek Suhud.
Pertemuan mereka diperlihatkan Baim Wong dalam akun Instagram pribadinya @baimwong, Jumat (15/10/2021).
Dalam unggahannya, tampak Baim Wong dan Kakek Suhud saling tersenyum sumringah.
Momen pertemuan itu pun membuat Baim mengetahui kepribadian pria berusia 70 tahun tersebut.
Baim Wong menilai Kakek Suhud orang baik terutama untuk urusan ibadah.
Baca juga: Kesaksian Anak Kakek Suhud soal Momen Pertemuan Ayahnya dan Baim Wong
Baca juga: Akui Sedih Orang Miskin Dijadikan Konten, Baim Wong Membatin, Bingung Perbuatannya Benar atau Salah
Bahkan, hal itu membuat suami Paula Verhoeven ini merasa malu sendiri.
"Dia orang baik. Terutama ibadahnya. Saya sampai malu sendiri. Baru tau pribadinya ketika saya bertemu Pak Suhud," tulis Baim Wong.
Tak lupa, Baim juga berterima kasih pada orang-orang yang telah menegur sikapnya terhadap Kakek Suhud beberapa waktu lalu.
Baim Wong merasa ada pelajaran berharga yang ia petik dari kejadian kemarin.
"Terima kasih bosque. Selalu diingatkan ya kalau memang saya ada salah."
"Allah mempertemukan kita dengan caranya yang beda. Sayang kalian semua," tulis Baim.
Pengakuan Kakek Suhud yang Nekat Buntuti Baim Wong
Nama Baim Wong mendadak menjadi sorotan publik, setelah beredar potongan video saat ia memarahi seorang kakek yang membuntutinya.
Dalam video tersebut memperlihatkan Baim Wong menuding kakek yang diketahui bernama Suhud meminta uang serta mengemis kepadanya.
Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Selasa (12/10/2021).
Baca juga: Baim Wong dan Kakek Suhud Berdamai, Sepakat Pertemuannya Tak Disorot Media dan Kamera Konten
Baca juga: Tetangga Ungkap Keseharian Kakek Suhud yang Dimarahi Baim Wong, Sebut Kenyataan Sebenarnya Berbeda
Mengenai kejadian yang kini viral, Kakek Suhud akhirnya muncul ke publik dan turut angkat bicara.
Kepada awak media, Kakek Suhud menceritakan kronologi kejadian yang dialaminya kala itu.
Menurut pengakuan sang kakek, selesai salat Jumat, ketika keluar dari masjid menuju parkiran motor, ia melihat Baim Wong melintas menggunakan motor gede.
Kakek Suhud menduga motor itu keluar dari Rumah Sakit Bunda, mengingat Paula Verhoeven baru saja melahirkan.
"Saya sesudah salat Jumat di Masjid Cut Meutia, motor saya parkir dengan dagangan buku saya, saya taruh," kata Kakek Suhud.
"Sesudah salat Jumat itu sekitar jam 12.45 WIB, saya keluar dari masjid. Saya lihat ada motor melintas, motor gede."
"Mungkin dari Rumah Sakit Bunda, dari lihat istrinya mau melahirkan," bebernya.
Kakek Suhud pun mengatakan selama ini mengetahui Baim Wong sebagai sosok yang dermawan dan kerap membantu orang lain.
Karena hal itulah, Kakek Suhud berusaha menghampiri ayah dua anak tersebut untuk menawarkan dagangannya.
Ia juga menjelaskan soal tudingan aksi menyerempet yang dilakukan olehnya.
Baca juga: Baim Wong dan Kakek Suhud Bertemu, Mereka Saling Memaafkan, Anggap Kejadian Lalu Hanya Salah Paham
Baca juga: Terkuak Keseharian Kakek Suhud yang Viral karena Dimarahi Baim Wong, Tetangga Ungkap Fakta Ini
"Saya keluar terus lihat, 'Lah Pak Baim tuh yang suka biasa ngasih dana ke orang-orang' pikiran saya nih," terang Kakek Suhud.
"Udahlah pas lewat, jauh juga itu antara rumah orang tua Baim sama Cut Meutia dekat."
"Terus saya bilang, pas saya udah, kan ada mobil di Rumah Sakit Bunda melintas tuh, nah disangkanya Pak Baim saya nyerempet-nyerempet."
"Mana mungkin motor jadul nyerempet motor-motor gede gitu," paparnya.
Lebih lanjut, Kakek Suhud tetap memutuskan untuk mengikuti Baim Wong lantaran ia sangat membutuhkan bantuan.
Saat berhasil menemui Baim, sang kakek langsung mengutarakan niatnya, yakni meminta tolong.
"Di situ saya bilang, 'Pak Baim tolong bantu saya, buat dana saya dagang buku-buku rohani Islam, saya beli dari Kebon Kacang 6'," ujar Kakek Suhud.
"Ternyata image-nya salah Pak Baim, langsung (bilang), 'Kamu udah tua minta-minta, gini gini. Lihat itu pada kerja tuh'," sambungnya.
Mendengar teguran dari Baim, Kakek Suhud hanya bisa terdiam.
Ia tak menyangka Baim Wong akan bersikap seperti itu.
Baca juga: Klaim Tahu Sifat Aslinya, Nikita Mirzani Ragukan Ketulusan Baim Wong Minta Maaf ke Kakek Suhud
Baca juga: Merasa Bersalah, Baim Wong Ingin Temui Kakek Suhud, Ini yang Ingin Diucapkannya Secara Langsung
Pasalnya, Baim yang di depan kamera terlihat baik justru bersikap kasar kepada dirinya.
"Kok begini caranya? Saya bilang, kok dilihat publik figurnya baik, kenapa ke saya begini?" ucap Kakek Suhud.
"Terus di situ ngeledek saya gitu, ngasih-ngasih duit ke ojol. Ada ojol berapa orang saya kurang ini," tandasnya.
(Tribunnews.com/Indah Aprilin)