News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pengalaman Main Sinetron, Vino Assaad Kini Bikin Ajang Pencarian Bakat

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesinetron Vino Assaad.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesinetron Vino Assaad yang dikenal masyarakat melalui ajang Masterchef Indonesia Season 5, kini mengembangkan perusahaan yang bergerak di bidang industri kreatif entertainment Krown Creative Enterprise yang berdiri sejak 2017.

Ia membangun usahanya itu berdasarkan pengalamannya menggeluti dunia entertainment.

"Saya memiliki banyak sekali mimpi dan salah satunya adalah mendirikan perusahaan sendiri," kata Vino Assaad, di Kawasan Jakarta, Rabu (1/12/2021).

Baca juga: Pemeran Sofia Ibu Andin dalam Sinetron Ikatan Cinta Dilamar, Ini Sosok Calon Suaminya

Baca juga: Mayang dan Chika Dituding Numpang Tenar dari Vanessa Angel, Doddy Sudrajat: Memang Sudah Punya Bakat

Vino mengatakan bahwa lini usahanya ini didasari dengan niat yang mulia yaitu menjadi wadah bagi talenta-talenta baru untuk bisa mengekspresikan bakat yang mereka miliki.

Krown Creative Enterprise sendiri merupakan perusahaan yang bergerak dibidang jasa adapaun lini usaha didalamnya adalah digital creative, production house, talent dan model development dan event production.

Tak dinyana, dari ajang ini pelan-pelan terbuka jalan untuk lebih jauh menapaki kariernya di dunia hiburan tanah air.

"Saya lalu mencoba dunia akting, dari main sinetron, FTV, dan bintangi iklan. Jujur, cukup berat perjuangan untuk berada di titik sekarang," ujar Vino Assaad.

Melalui Krown Creative Entreprise sebagai event production dirinya kini menyelenggarakan acara Indonesian Stars Search, yaitu sebuah ajang nasional bagi insan Indonesia berbakat yang menggabungkan hiburan dan kompetisi bakat.

"Kami juga menjadi pemegang lisensi resmi untuk pemilihan skala internasional seperti Miss Teen International, Miss Aurra International, Mr and Miss Teen Glam Pageant International dan sebagainya," ungkap Vini.

"Krown Creative Enteprise berharap bisa bersinergi untuk melahirkan talent-talenta baru di Indonesia serta membawa harum nama bangsa di kancah dunia," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini