TRIBUNNEWS.COM - Adik Bibi Andriansyah, Fuji, ungkap perbedaan gugatan dari pihak keluarganya dengan keluarga Vanessa Angel.
Hal itu ia sampaikan dalam kanal YouTube MOP Channel yang dikutip pada Kamis (9/12/2021).
Awalnya, Fuji menjelaskan alasan pihak keluarganya mencabut permohonan hak perwalian Gala Sky yang sudah diajukan ke Pengadilan Agama Jakarta Barat.
Disampaikan Fuji, akan sulit bagi kedua keluarga jika sama-sama mengajukan permohonan.
Hingga akhirnya, pihak keluarganya memilih mencabut permohonan lalu mengajukan gugatan hak perwalian Gala Sky.
"(Pihak keluarga) aku cabut permohonan nanti aku ajuin gugatan," jelas Fuji.
"Soalnya nggak bisa dia ngajuin permohonan, aku mengajukan permohonan, itu nggak bisa," lanjutnya.
"Itu bakal panjang banget urusannya jadi mendingan aku cabut, aku ajuin gugatan," pungkasnya.
Baca juga: Reaksi Ayah Bibi Andriansyah saat Tahu Nama Gala Sky di Buku Yasin Vanessa Angel Diubah
Baca juga: Berbeda dengan Buku Yasin Keluarga Vanessa Angel, Ayah Bibi Cantumkan Nama Doddy Sudrajat
Disampaikan Fuji, sebelumnya sang ayah, Faisal, sempat menyampaikan persoalan ini secara kekeluargaan dengan Doddy Sudrajat.
Sempat menyetujui, ayah Vanessa Angel justru berubah pikiran dan ingin mengajukan permohonan hak perwalian juga.
"Udah, papaku udah ngomong secara kekeluargaan jadi nggak ada hitam di atas putih dan pihak sana menyetujui."
"Terus lusa nggak tahu kenapa tiba-tiba dateng ke rumah bilang mengajukan juga, tapi kayak yaudah mungkin dia sayang Gala, 'kan," pungkasnya.
Baca juga: Doddy Sudrajat Ubah Nama Gala dan Cuma Cantumkan Nama Vanessa di Buku Yasin, Ini Komentar Ayah Bibi
Baca juga: Alasan Faisal Sengaja Tak Undang Doddy Sudrajat di Acara 40 Harian Vanessa dan Bibi
Pun Fuji menyampaikan, pihak keluarganya akan melanjutkan dengan pengajuan gugatan hak perwalian Gala Sky.
Sementara itu, diungkap Fuji, pihak keluarga Vanessa justru mengajukan soal hak waris.
"Gugatan Fuji sekarang apa sama keluarga?," tanya Conchita Caroline selaku host.
"Hak wali Gala," jawab Fuji.
"Kalau keluarga almarhumah Kak Vanessa?," tanya Conchita lagi.
"Hak waris, ahli waris, beda. Agak bingung juga sih," tutup Fuji.
Baca juga: Respons Ayah Bibi soal Buku Yasin Keluarga Vanessa Angel, Mengaku Tak Bisa Protes
Baca juga: Ayah dan Adik Vanessa Angel Tuai Hujatan dari Warganet, Fuji Merasa Kasihan, Bahkan Beri Pembelaan
Perbedaan Sikap Gala Dulu dan Sekarang
Dalam kesempatan itu, Fuji turut membeberkan perbedaan sikap Gala sebelum dan setelah insiden kecelakaan.
Disebut Fuji, dulu Gala selalu bisa ditinggal asalkan diberi tontonan video.
Namun sekarang, ia mengaku kesulitan harus meninggalkan Gala sendirian, sekalipun pergi ke kamar mandi.
Baca juga: Buku Yasin Vanessa Angel Jadi Sorotan, Ayah Bibi Beri Respons Santai: Saya Nggak Bisa Protes
Baca juga: Fuji Benarkan Mayang Sempat akan Bawa Satu Tas Isi Baju dan Skincare Vanessa: Ditegur Sama Mbakku
Meskipun begitu, kondisi psikis Gala kini semakin membaik.
Fuji mengatakan, sang keponakan tidak memiliki trauma ketika naik mobil.
"Nggak ada alhamdulillah (trauma naik mobil)."
"Cuman kalau dibanding sama yang dulu, dia (sekarang) maunya harus ada orang. Padahal aku tinggal di kasur nih di dalam kamar kan ada kamar mandi, ditinggal bentar doang nggak mau."
"Langsung bawel, pengen ngerengek-ngerengek nangis. Kalau dulu dia ditinggal slow aja," terang Fuji.