Laporan Wartawan WARTAKOTALIVE.COM, ARIE PUJI WALUYO
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Natalie Zenn seakan sukses meniti kariernya di dunia akting dan musik, sejak tahun 2011.
Nama Natalie Zenn ramai menghiasi layar televisi Indonesia, selama dua tahun belakangan ini lewat judul-judul sinetron strippingnya.
Bahkan, lewat sinetron yang dibintanginya, membuat Natalie Zenn menjadi orang atau artis terkenal yang sampai memiliki 1,4 juta followers di instagram.
"How do i feel, sejujurnya sejak awal berkarier aku tidak pernah kepikiran bakal sampai dititik ini (terkenal). Karena awalnya aku ngejalanin aja," kata Natalie Zenn kepada Wartakotalive, ketika berbincang di kediamannya, di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Jumat (17/12/2021).
Wanita 21 tahun itu menegaskan, sejak kecil sebenarnya cita-cita yang ingin ia raih adalah menjadi seorang penyanyi.
"Ketika mendapat kesempatan nyemplung ke akting aku suka dan senang. Bahkan aku anggap akting ya passion aku," ucapnya.
Baca juga: Natalie Zenn Bangga Nyanyikan Lagu Melly Goeslaw: Dia Idola dan Inspirasiku Bermusik
"Aku memotivasi diri, ya aku harus jadi di akting atau musik, itu terjadi sampai sekarang," sambungnya.
Wanita kelahiran Jakarta, 24 Desember 1999 itu bersyukur, senang, dan bangga bisa terkenal lewat karya bukan sensasi.
"Kebanggaan tersendiri bisa membuat keluarga bangga dan happy sama aku. Jadi orang yang berguna buat banyak orang dari karya. Kadang merasa aneh sih," jelas wanita bernama asli Beby Natalie itu.
Kendati demikian, Natalie Zenn tetap bersyukur atas apa yang ia raih selama ini, karena semua berkat doa dari kedua orang tua dan juga keluarga.
"Bersyukur banget dapat keluarga yang sangat mensupport aku di entertain selama ini," ujar Natalie Zenn. (Arie Puji Waluyo/ARI).