News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rhoma Irama Cerita di Balik Lagu ''Sebujur Bangkai''

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tangkap layar Rhoma Irama saat ngobrol bareng Irfan Hakim, Gilang Dirga dan Ramzi.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rhoma Irma membuat sebuah pengakuan yang mengejutkan di hadapan Irfan Hakim, Gilang Dirga, dan Ramzi.

Dalam bincang-bincang di channel YouTubenya, Rhoma mengaku kalau dirinya mudah sekali mengeluarkan air mata. 

Rhoma Irama bercerita soal lagu yang bisa membuatnya menangis, hal itu diakui Rhoma setelah Irfan Hakim bertanya mengapa dirinya menangis saat membawakan lagu di sebuah acara.

"Saya tuh kalau gembira nangis, ada hal yang sensitif nangis, kadang-kadang lagi salat nangis, lagi ceramah nangis, lagi pidato nangis, lagi ada kebahagiaan nangis," kata Rhoma Irama dikutip Tribunnews.com dari channel YouTube Rhoma Irama, Jumat (7/1/2022).

Baca juga: Kagum Saat Tahu Nama Asli Baim Wong, Rhoma Irama: Masya Allah, Islami Sekali

"Enggak tahu kenapa, saya ini gampang nangis. Apa kebanyakan air mata saya ini. Latihan saja, latihan, kadang-kadang baru intro saja saya sudah nangis, saya langsung kebelakang," terangnya.

Ramzi mencoba mencairkan suasana dengan sedikit bergurau pada Raja Dangsut tersebut.

"Kalau deal harga gak nangis kan pak Haji?," tanya Ramzi diikuti tawa yang lain.

Rhoma Irama ketika ditemui di kediamannya di kawasan Pela Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (29/10/2021) malam. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Rupanya lagu Sebujur Bangkai yang membuat Rhoma Irama mudah meneteskan air mata ketika rekaman dan tampil di atas panggung.

"Itu tahu enggak lagu Sebujur Bangkai? Itu selama beberapa puluh tahun, saya tidak bisa menyanyikannya. Waktu rekaman lagu Sebujur Bangkai, sampai itu tiga malam, itu berarti tiga kali," curhar Rhoma.

"Hari pertama ga bisa karena nangis. Begitu juga hari kedua, ga bisa karena nangis. Begitu hari ketiga saya ga pakai perasaan, baru jadi tuh lagu, dan itu bertahun-tahun tidak pernah saya bawakan di pentas. Tapi lama-lama akhirnya bisa. Saya juga ga tahu kenapa," terangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini