Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Roger Danuarta kembali dipasangkan dengan Cut Meyriska dalam film drama komedi 'Ada Mertua Di Rumahku'.
Film tersebut rupanya membawa Roger flashback ke masa lalu ketika awal menikah dengan Cut Meyriska.
Saat itu ia sempat tinggal bersama orangtua Cut alias mertuanya dan merasakan bagaimana canggungnya tinggal serumah dengan mertua.
"Pastinya kita berusaha senatural mungkin memainkan peran ini, kita pakai referensi yang kita punya, canggung-canggungnya ke mertua aku hadirin lagi, kikuknya ada, rasa sungkannya ada, yaa menarik yaa untuk aku tuangkan di film ini," jelas Roger Danuarta di kantor Falcon Picture di kawasan Jakarta Selatan, Senin (10/1/2022).
Baca juga: Sengaja Tak Mau Tahu Jenis Kelamin Anak Keduanya, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Ingin Kejutan
"Terus lucu-lucunya dengan mertua tuh jadi kenangan tersendiri yaa," lanjut sembari tertawa.
Cut Meyriska mengamini bahwa di awal pernikahan mereka masih tinggal bersama orangtua.
Bahkan Cut dan Roger tak pernah merasakan bulan madu berdua, karena orangtuanya selalu ingin ikut kemanapun mereka pergi.
"Emang kita sempet tinggal sama orangtua di awal nikah, tapi itu cuman sebulan dua bulan aja mamah ke Jakarta karena mau deket sama kita saat itu, apalagi aku baru hamil pengennya deket terus," beber Cut Meyriska
"Sejujurnya kita gak pernah honeymoon yaa, jadi setiap pergi atau liburan orangtua aku, keluarga aku ikut terus jadi mereka tahu semuanya kegiatan kita," jelasnya
Sekadar informasi, Roger dan Cut dipasangkan dalam film tersebut sebagai pasangan suami istri. Ini untuk kesekian kalinya mereka tampil sebagai pasangan suami istri.
Rano Karno juga akan hadir dalam film yang diproduksi oleh Falcon Picture tersebut. Rencananya film 'Ada Mertua Di Rumahku' akan tayang 14 Januari di platform KlikFilm.