News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Film Tiga Dara Akan Direstorasi, Bakal Ditayangkan Streaming di BTI

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Poster dan Foto Cuplikan Film Tiga Dara karya Usmar Ismail

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film legendaris 'Tiga Dara' besutan Ismail Marzuki yang pertama kali tayang di era 1950-an, bakal ditayangkan lagi secara streaming di Bioskop Tiket Inspire (BTI).

Resolusi film tersebut menjadi lebih baik hingga ke kualitas 4K setelah melalui proses restorasi. 

Selain itu di BTI nantinya akan menghadirkan film lainnya seperti film-film teater yang bisa dinikmati dari rumah.

Rizka F Akbar sebagai pihak yang terlibat dalam restorasi film Tiga Dara menyambut positif hadirnya BTI.

Baca juga: Film Ben & Jody Mulai Tayang di Bioskop Hari Ini, Iko Uwais: Seru, Fighting Choreography-nya Detail

"Restorasi ini kerja sama dengan Italia 2016. Tiga Dara menjadi film pertama Asia yang direstorasi, selanjutnya Jepang menyusul," kata Rizka F Akbar sosok yang terlibat dalam resonansi film Tiga Dara dalam konferensi pers virtual, Jumat (28/1/2022).

Selain Tiga Dara, sineas yang akrab disapa Kaka itu menuturkan nantinya ada film lain seperti Ini Kisah Dara hingga film If This Is My Story yang dibintangi Reza Rahadian.

Poster film This Is My Story yang dibintangi Reza Rahadian akan hadir di Bioskop Tiket Inspire (BTI).

Tak hanya film, pertunjukkan teater pun siap tayang di layanan streaming BTI salah satu yang hadir adalah Petang di Taman karya Iwan Burnani.

"Ini adalah film teater. Ada panggungnya tetapi (proses syuting) seperti film, cut to cut, dikerjakan scene by scene," tuturnya.

Andes Herjadi sebagai Project Manager dari program BTI mengatakan sudah mempersiapkan puluhan film dan pertunjukkan teater yang akan dirilis secara bertahap.

"Kami sudah ada puluhan film nanti Senin akan mulai tayang di sini, kami kurasi lebih ke kualitas filmnya ya," ujar Andes.

"Minggu pertama ini akan kami rilis film, setiap minggunya akan hadir 4 film yaa. Genrenya banyak ada horor dan klasik yaa. Ada film untuk kualitas bagus," lanjutnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini