News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Profil Oki Setiana Dewi, Kakak Ria Ricis yang Ceramahnya Singgung KDRT Trending dan Disorot

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Profil Oki Setiana Dewi, Kakak Ria Ricis yang Ceramahnya Singgung KDRT Trending dan Disorot. TRIBUNNEWS/JEPRIMA

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ini profil Oki Setiana Dewi yang baru saja jadi sorotan.

Nama kakak Ria Ricis ini disoroti usai tagar #KDRT trending di twitter.

Baca juga: Tagar#KDRT Trending di Twitter, Oki Setiana Dewi Disorot, Ada Apa?

Baca juga: Oki Setiana Dewi Bersyukur Lihat Ria Ricis Bahagia Dijadikan Ratu Setiap Hari oleh Teuku Ryan

Isi cermahnya yang menyinggung KDRT pun menuai sorotan.

Berikut profil Oki Setiana Dewi seperti disarikan Tribunnews.com dari arsip berita Tribunnews.com Network.

Oki Setiana Dewi Dikenal Sejak Main di Ketika Cinta Bertasbih

Aktris Bintang film Ketika Cinta Bertasbih (KCB), Oki Setiana Dewi saat melakukan fitting baju pengantin hasil karya desaier Irna Mutiara di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, kamis (26/12/2013). Oki Setiana Dewi siap dinikahi oleh pria bernama Ory Vitrio pengusaha di bidang kuliner dan pernikahan akan digelar 12 Januari 2014 mendatang. (Tribunnews/Jeprima) (Tribun Jakarta/JEPRIMA)

Oki Setiana Dewi mulai dikenal oleh masyarakat Indonesia ketika dirinya menjadi pemeran di salah satu film yang cukup terkenal tahun 2009.

Film ini diadaptasi dari novel terlaris karya Habiburrahman el Sihrazy yang berjulud Ketika Cinta Bertasbih.

Baca juga: Ayah Teuku Ryan Heran dengan Perubahan sang Anak selama di Jakarta, Begini Kata Oki Setiana Dewi

Kala itu, Oki masih berusia 19 tahun dan sedang berstatus sebagai mahasiswa di UI.

Dalam perannya, Oki Dewi berhasil mendapatkan 2 penghargaan, yaitu Aktris Pendatang Baru Terbaik dan Aktris Pendatang Baru Terfavorit.

Film Ketika Cinta Bertasbih juga berhasil mendapat penghargaan sebagai Indonesian Movie Awards 2010.

KETIKA CINTA BERTASBIH 2 - Para pemeran film "Ketika Cinta Bertasbih 2" dari kiri-kanan, Kholidi Asadil Alam, Andi Arsyil Rahman, Meyda Sefira, Oki Setiana Dewi dan Asmirandah Zantman. (TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO) (/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Oki Setiana Dewi Kakak Ria Ricis

Oki Setiana Dewi lahir di Batam, 13 Januari 1989. Dalam keluarganya, Oki Setiana Dewi adalah sulung dari 3 bersaudara.

Ayahnya bernama Sulyanto dan Ibunya bernama Yunifah Lismawati, pasangan suami-istri berdarah Jawa-Palembang.

Oki memiliki 2 adik perempuan yakni Shindy Kurnia Putri dan Ria Ricis. Mereka sekeluarga berasal dari Batam dan merantau kini di Depok.

Selepas 6 tahun dari kelahiran Oki, keluarganya memutuskan pindah dari Batam ke Depok pada tahun 2005.

Ria Ricis (tengah), Oki Setiana Dewi (kiri) dan Shindy Kurnia Putri (kanan) saat ditemui di Kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (5/11/2021). (Tribunnews.com/Fauzi Nur Alamsyah)

Ketika telah tinggal di Depok, Oki memulai kehidupannya sebagai seorang pelajar. Dalam aktivitasnya, OKI merupakan seorang penulis dengan berbagai karya.

Ia pun diketahui suka membaca dan menulis, kakak kandung YouTuber Ria Ricis ini tadinya memiliki ketertarikan dengan dunia fashion. Oki pun dahulu sering mengikuti kejuaraan peragaan busana.

Oki Setiana Dewi Berprestasi Sejak di Sekolah
Selepas sekolah dasar, Oki melanjutkan ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Sekolah Kepribadian Silhoutee.

Selepas masa SMP, Oki Setiana Dewi melanjutkan pendidikannya di SMAN 1 Depok.

Selain berprestasi dalam hal non-akademik, Oki juga pandai dalam hal akademik. Ini dibuktikan dengan menjadi langganan juara kelas.

Prestasinya yang luar biasa tersebut mengantarkan Oki untuk bisa berkesempatan menimba ilmu disalah satu universitas terbaik di Indonesia, yaitu Universitas Indonesia.

Oki Setiana Dewi ketika ditemui disela-sela jumpa pers film Merindu Cahaya de Amstel, di CGV Grand Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/1/2022). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Tahun 2007, Oki Setiana Dewi diterima di Fakultas Ilmu Pengetahuan (FIB) Universitas Indonesia dengan mengambil jurusan Sastra Belanda.

Ia pun berhasil mendapatkan penghargaan sebagai mahasiswa baru terbaik PS MABIM FIB UI 2007 serta berprestasi di bidang seni FIB UI ditahun 2010.

Selain menimba ilmu di FIB UI, Oki juga menimba ilmu di Tahfidzul Qur'an di Rumah Qur'an yang terletak di Depok. Ia pun mempelajari bahasa arab di Universitas Umm Al Qura di Makkah, Arab pada tahun 2012.

Oki Setiana Dewi pergi belajar di Universitas Umm Al Quran selepas kelulusannya dari FIB UI ditahun 2012.

Baca juga: Siap Saingi Ria Ricis Usai Raih 6 Juta Subscriber? Putih Abu Abu: Amin Amin

Baca juga: Sebelum Meninggal, Sang Ayah Sampaikan Wasiat Ini pada Oki Setiana Dewi Terkait Ria Ricis

Tidak hanya belajar bahasa arab, Oki juga tertarik mempelajari pendidikan anak. Sehingga memutuskan untuk melanjutkan pendidikan magister Program Studi S2 Pendidikan Anak Usia Dini di Pascasarjana UNJ dan berhasil lulus pada tahun 2015.

Tidak berhenti di sana, Oki pun berhasil menyandang gelar doktor setelah mengikuti Sidang Promosi Doktor di Sekolah Pascasarjana (SPs) UIN Jakarta,

Pemeran Anna dalam film Ketika Cinta Bertasbih itu memperoleh yudisium cumlaude dengan nilai rata-rata 92 saat mempertahankan disertasinya.

Dikenal sebagai Aktris hingga Pendakwah

Oki Setiana Dewi di kediaman Ria Ricis, kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan, Sabtu (28/11/2020). (WARTAKOTALIVE.COM/ ARIE PUJI WALUYO)

Oki Setiana Dewi kini dikenal sebagai artis film, pendakwah, influencer dan penulis buku. Dalam film, ia pernah memerankan tokoh Anna dalam film Ketika Cinta Bertasbih.

Sedangkan buku yang pernah ditulisnya, antara lain, Melukis Pelangi: Catatan Hati Oki Setiana Dewi (2011), Cahaya di Atas Cahaya: Perjalanan Spiritual Oki Setiana Dewi (2012), Hijab I’am in Love (2013), dan Dekapan Kematian (2013).

Oki juga sempat bermain di beberapa FTV. Pada akhirnya memutuskan untuk berjilbab pada tahun 2005.

KDRT Trending di Twitter, Oki Setiana Dewi Disorot, Ceramahnya Tuai Kecaman

Nama Oki Setiana Dewi pun muncul usai tersebar unggahan di media sosial video cuplikan ceramahnya di akun Tik Tok, Rabu (2/2/2022).

Dalam sebuah ceramah Oki dianggap telah menormalkan tindakan Kekerasan dalam Rumah Tangga atau KDRT dalam ceramahnya yang dibungkus ketaatan seorang istri.

"Ada sebuah kisah nyata di Jeddah. Suami istri sedang bertengkar. Suaminya marah luar biasa pada sang istri, dipukullah wajah sang istri.

Baca juga: Alasan Ria Ricis dan Teuku Ryan Percepat Akad Nikah, Oki Setiana Dewi: Tidak Ada yang Perlu Ditunda

Baca juga: Oki Setiana Dewi Berikan Nasihat Hampir 24 Jam Pada Ria Ricis, Teku Ryan Juga Dapat Petuah Ini

Kemudian, istrinya menangis, tiba-tiba terdengar bunyi bel pintu rumah berbunyi. Ketika istri membuka dalam keadaan sembab matanya, ternyata ibu sang istri.

Suami dalam kejauhan dredeg, deg-degan, 'Ya Allah, istriku pasti ngadu sama mertuaku ini, bahwa tadi habis dipukul'," papar Oki dalam ceramahnya tersebut.

Berdalih mencontohkan ketaatan seorang istri kepada suaminya, Oki melanjutkan ceritanya. Kakak dari YouTuber Ria Ricis ini mengatakan, ibunda si istri bertanya mengapa dia menangis

"'Anakku kenapa, kok kamu nangis, matanya sembab kenapa?' Istrinya mengatakan, 'Ibu, Ayah, Ya Allah, aku tadi berdoa, aku itu rindu banget sama Ibu sama Bapak, pengen ketemu Ibu Bapak, eh doaku dijawab sama Allah'," kata Oki lagi.

Sang suami pun membatin istrinya seharusnya bisa mengadu mendapatkan perlakuan kekerasan dari suaminya.

Tapi ternyata memilih menyembunyikannya karena ketaatan terhadap suami.

Oki mengatakan, KDRT adalah aib yang harus disembunyikan. Di sisi lain, ia pun menyebut jika perilaku perempuan kerap berlebihan jika sedang sakit hati.

"Kalau perempuan kadang suka enggak sesuai dengan kenyataan, suka melebih-lebihkan cerita. Tapi sang istri malah menyimpan aib sendiri, makin cinta suaminya," kata Oki lagi.

Sontak isi ceramah tersebut memunculkan banyak kritikan dari kalangan pihak.

@zulfa_richa. Bukan makin cinta tapi makin semena-mena. Kalau keterusan bagaimana? Istri babak belur. Belum lagi kalau anak sengaja lihat, makin mikir apa yang dilihat oleh orangtua, bapak memukul ibu adalah wajar.

@erichaaga maksudnya disuruh menormalisasi KDRT gitu? Biar gimana pun kalau KDRT udah redflag parah sih. Gak ada pembenaran apa pun untuk seseorang main tangan.

Bahkan Nadirsyah Hosen, tokoh muda NU dan pengajar di Monash University pun berkomentar turut tajam di Twitter.

"Kasih tahu sama sang ustadzah, kalau suami mukul istri itu sebenarnya bukan aib yang harus ditutupi oleh istri. Itu KDRT. Harus lapor polisi. Cerita-cerita begini justru membuat istri dipaksa menerima kelakuan suaminya yang brengsek atas nama jaga aib suami. Istrimu bukan sansak tinju woy!" cuitnya.

Hingga berita ini diturunkan, Tribunnews.com, mencoba mengonfirmasi Oki Setiana Dewi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini