News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Batal Pakai WO, Ferry Irawan Sebut Hubungannya dengan Elma Theana Baik-baik Saja

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Batal Pakai WO, Ferry Irawan Sebut Hubungannya dengan Elma Theana Baik-baik Saja

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasangan selebriti yang akan segera menikah, Venna Melinda dan Ferry Irawan, batal memakai jasa Wedding Organizer (WO) dari Elma Theana.

Meski begitu, Ferry Irawan mengatakan bahwa hubungannya dengan Elma baik-baik saja.

“Baik kita baik-baik aja,” kata Ferry Irawan di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, baru-baru ini.

Baca juga: Penyakit Lama Kambuh, Ferry Irawan Halusinasi Ketemu Almarhum Ayahnya, Venna Melinda Panik

Baca juga: Usai WO dan Vendor Cincin Mundur, Ferry Irawan Tegaskan Nikahi Venna Melinda Bukan karena Endorse

Batalnya Ferry dan Venna memakai WO milik Elma, sudah disepakati bersama.

Terlebih, memang sejak awal Ferry ingin menggelar acara pernikahan secara sederhana.

Batal Pakai WO, Ferry Irawan Sebut Hubungannya dengan Elma Theana Baik-baik Saja(Instagram @maknafoto)

“Sebenarnya kesepakatan bersama. Jadi awalnya itu aku sama Venna penginnya nikah sederhana. Menikah di masjid terus langsung resepsi. Awalnya seperti itu,” ujar Ferry.

“Karena kita kan mengkondisikan dengan situasi saat ini, omicron juga terus mengadakan satu acara harus dengan prokes yang ketat,” lanjutnya.

Dengan begitu, pernikahannya nanti akan hanya diurus oleh pihak keluarga dan undangannya juga terbatas.

“Jadi pernikahannya ini dibantu oleh keluarga untuk keluarga. Karena di sana Alhamdullilah juga keluarga Venna di Bali semua turun tangan,” kata Ferry.

Batal Pakai WO, Ferry Irawan Sebut Hubungannya dengan Elma Theana Baik-baik Saja. (Instagram @elmatheana)

“Mereka antusias banget untuk bantu acara ini karena mereka ingin acara ini syakral banget. Jadi alhamdullilah keluarga di Bali sudah siap berkolaborasi dengan keluarga dari Jakarta,” tambahnya.

Ferry memastikan pernikahannya yang rencananya digelar sederhana itu tidak ada endorsement.

“Saya tak pernah terpikir menikahi Venna dengan endorse, jadi memang dari awal saya sudah budget-in apa yang jadi rencana kita,” tutur Ferry.

Sebelumnya, WO milik Elma Theana, yang mengurus pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan menyatakan mundur.

Kedua pihak tampaknya terlibat perselisihan terkait kontrak dan pembayaran.

Pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan, rencananya akan digelar di Bali pada 7 Maret 2022.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini