Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Adik ipar Vanessa Angel, Fadly Faisal baru saja mengakui bahwa dirinya sudah berpacaran dengan Rebecca Klopper.
Fadly yang biasanya kemana-mana bersama Fuji adiknya, kini lebih sering menghabiskan waktu bersama Rebecca.
Meski begitu, Fuji tak khawatir. Ia merasa dirinya tetap jadi nomor satu di hati kakaknya itu.
Baca juga: Pertama Kali Berjumpa, Fuji Adik Bibi Andriansyah Sebut Puji Mayang Adik Vanessa Angel
Baca juga: Fuji Dituduh Pelakor, Rusak Hubungan Thariq dan Chika, Pihak Haji Faisal Bakal Layangkan Somasi
"Aman, aku tetap nomor satu di hati dia," kata Fuji sembari tertawa saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (9/3/2022).
Sebelum memutuskan menjalin hubungan asmara dengan Rebecca, Fadly sering curhat ke Fuji.
Menurutnya Fuji adalah sosok yang tegas dan bisa dimintai pendapat. Sebab, jika Fuji tak suka maka akan berkata yang sejujurnya dan bisa jadi pertimbangan dirinya.
"Pastilah (curhat sama Fuji)," kata Fadly
"Kalau misalnya dia nggak suka dia langsung bilang," ucapnya.
Baca juga: Fadly Faisal Terang-Terangan Akui Hubungan Asmaranya, Sudah Sebut Rebecca Klopper Pacar
Baca juga: Awalnya Deg-degan, Kini Fuji Bersyukur Diterima Baik oleh Keluarga Thariq Halilintar
Mendengar putranya sudah punya kekasih baru, Haji Faisal memberikan kebebasan Fadly untuk memilih.
"Kalau mereka sudah cocok sih insyaallah mudah-mudahan, kita selaku orang tua seperti yang saya sampaikan selama ini," ujar Haji Faisal.
"Kalau memang mereka sudah acc, kita tinggal acc aja, yang penting orangnya baik," tuturnya.
Fadly Faisal sudah secara terang-terangan mengakui bahwa dirinya sudah berpacaran dengab Rebecca Klopper.
Keduanya sudah tak ragu mengumbar kemesraan di sosial media setelah sempat menyembunyikan kedekatan mereka.